space
CEO DAN PRESIDEN SONY PLAYSTATION, JIM RYAN AKAN PENSIUN PADA MARET 2024
PS5
Sabtu, 30 Sep 2023

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
CEO dan Presiden dari Sony Interactive Entertainment, Jim Ryan akan pensiun pada bulan Maret 2024 setelah hampir 30 tahun berkecimpung dalam bisnis PlayStation, Sony Interactive Entertainment mengumumkan. Hiroki Totoki akan ditunjuk sebagai CEO sementara Sony Interactive Entertainment pada tanggal 1 April 2024 sambil melanjutkan perannya di Sony Group Corporation, dan bekerja sama dengan Chairman dan CEO Sony Group Corporation Kenichiro Yoshida serta tim manajemen Sony Interactive Entertainment untuk membantu menentukan babak selanjutnya dari masa depan PlayStation, termasuk suksesi jabatan CEO Sony Interactive Entertainment.

Baca ini juga :
» [RUMOR] AMD UDNA Siap Meluncur di 2026, Dipakai di PS6?
» Sony Dikabarkan Akan Membeli Kadokawa Group!
» Gara-Gara PS5 Pro Ga Terlalu Laku, Para Scalper Terpaksa Jual Rugi
» Seorang Player Bayar 31 Juta Rupiah Buat Langganan PlayStation Plus 24 Tahun Buat Hindari Harga Naik
» Menyusul God of War: Ragnarok, Game Marvel Spider-Man 2 Bakal Masuk ke PC 30 Januari 2025!
» Masih Dapat Update, Sony Dirumorkan Coba Buat Selamatin Concord! Ada Kemungkinan Jadi Free To Play!
» Izin Pamit Dari Playstation, Little Big Planet 3 Ditarik Dari Playstation Store Mulai Tanggal 31 Oktober
» [Rumor] Sony Sedang Pertimbangin Buat Bikin Remaster Seri Game God of War Mitologi yunani!

"Setelah 30 tahun, saya memutuskan untuk pensiun dari SIE pada Maret 2024. Saya menikmati kesempatan untuk memiliki pekerjaan yang saya cintai di perusahaan yang sangat istimewa, bekerja dengan orang-orang hebat dan partner kerja yang luar biasa. Namun, saya merasa semakin sulit untuk menyelaraskan antara tinggal di Eropa dan bekerja di Amerika Utara. Saya akan pergi dengan perasaan bangga karena telah mendapatkan hak istimewa untuk bekerja pada produk yang telah menyentuh jutaan orang di seluruh dunia; PlayStation akan selalu menjadi bagian dari hidup saya, dan saya merasa lebih optimis tentang masa depan SIE. Saya ingin berterima kasih kepada Yoshida-san yang telah menaruh kepercayaan yang besar kepada saya dan menjadi pemimpin yang sangat peka dan suportif." ungkap Jim Ryan.


Hiroki Totoki pun memberikan pesan bahwa ia ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Jim Ryan atas pencapaian dan kontribusinya yang luar biasa selama 30 tahun berkarir di Sony, termasuk kesuksesan besar dalam meluncurkan PlayStation 5.

"Bisnis PlayStation yang dikelola oleh SIE merupakan bagian penting dari keseluruhan portofolio bisnis Sony Group. Saya akan bekerja sama dengan Jim Ryan dan tim manajemen senior secara erat untuk memastikan kesuksesan dan pertumbuhan lebih lanjut. Saya juga tidak sabar untuk menciptakan masa depan yang menarik dari PlayStation dan industri game bersama dengan semua orang di SIE dan mitra bisnisnya." ucap Hiroki Totoki.

TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close