Jakarta, 17 April 2024 - Kabar gembira datang dari ASUS untuk para pengguna setianya. Perusahaan teknologi asal Taiwan ini resmi mengumumkan perpanjangan masa garansi internasional menjadi tiga tahun untuk sejumlah lini laptop unggulan seperti ASUS Zenbook, ProArt, Vivobook S, dan Vivobook Flip. Garansi ini bersifat internasional dan berlaku di 114 negara, termasuk Indonesia yang telah memiliki lebih dari 140 service center tersebar di berbagai wilayah.
Menurut Jimmy Lin, selaku Regional Director ASUS untuk kawasan Asia Tenggara, langkah ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam memberikan layanan terbaik bagi penggunanya.
“Peningkatan masa garansi ini dari dua tahun menjadi tiga tahun adalah bukti nyata bahwa ASUS ingin memberikan perlindungan dan ketenangan lebih kepada para pengguna kami. Ke mana pun Anda pergi, ASUS siap melindungi,” ujarnya.
Longer Protection: Garansi Internasional 3 Tahun
Program garansi internasional 3 tahun ini mulai berlaku bagi semua pengguna yang mengaktifkan laptop ASUS Zenbook, ProArt, Vivobook S, atau Vivobook Flip mulai 1 April 2025. Garansi mencakup 100% biaya perbaikan dan penggantian spare-part untuk kerusakan yang bukan disebabkan oleh kelalaian pengguna. Menariknya, tidak ada batasan jumlah klaim selama masa garansi masih aktif.
Yang membuat program ini semakin unggul adalah jangkauan globalnya. Pengguna yang membeli laptop di Indonesia tetap bisa mendapatkan layanan garansi di luar negeri selama berada di negara yang tercakup dalam jaringan dukungan resmi ASUS.
Extra Protection: ASUS VIP Perfect Warranty
ASUS tak hanya memberikan garansi standar, tapi juga menawarkan perlindungan ekstra melalui ASUS VIP Perfect Warranty, khusus untuk lini Vivobook S dan Vivobook Flip yang diaktifkan mulai 1 April 2025. Layanan ini mencakup 100% biaya perbaikan dan penggantian spare-part, bahkan untuk kerusakan akibat kelalaian pengguna.
Sebelumnya, ASUS hanya menawarkan Perfect Warranty biasa yang menanggung 100% biaya perbaikan dan 80% biaya spare-part di tahun pertama. Kini, versi VIP hadir sebagai peningkatan signifikan untuk menghadirkan rasa aman lebih bagi pengguna.
» ASUS Republic of Gamers Umumkan Ketersediaan Strix OLED XG27UCDMG
» Kecerdasan Buatan dalam Game: Pengaruh pada Gameplay dan Pengalaman Pengguna
» Sutradara Sekaligus Animator One Piece Kecam Tren AI Ubah Foto Bergaya Ghibli
» Apple Watch Bakal Dilengkapi Kamera untuk Fitur AI Canggih
» NVIDIA Catat Penjualan Lebih dari 3 Juta GPU Blackwell Tahun Ini, Targetkan Pendapatan $1 Triliun pada 2027
» WhatsApp Uji Coba Fitur Musik di Status, Kini Mulai Tersedia di Indonesia
» PlayStation 5 Pro Akan Hadirkan Upscaling Mirip FSR4 Berbasis AI
» Bersosialisasi Dengan AI Bisa Berbahaya Bagi Kesehatan Menurut Pakar
Complete Protection: ASUS Premium Care
Bagi pengguna yang membutuhkan perlindungan paling lengkap, ASUS juga menyediakan layanan berupa ASUS Premium Care (APC), yaitu program tambahan yang dirancang khusus untuk menghadirkan perlindungan serta layanan ekstra bagi pengguna laptop ASUS di Indonesia. APC memiliki sederet manfaat bagi pengguna laptop ASUS, salah satunya adalah perpanjangan garansi internasional menjadi 3 tahun (untuk seri laptop ASUS dengan 2 tahun garansi internasional).
Dengan mendaftar ke program APC, pengguna bisa merasa lebih tenang karena laptop mereka terlindungi dari berbagai risiko yang bisa terjadi selama pemakaian, termasuk kejadian tak terduga seperti terjatuh atau terkena cairan.
Selain berita utama di atas, KotakGame juga punya video menarik yang bisa kamu tonton di bawah ini.