



Kabar gembira bagi para penggemar simulasi pertempuran udara! Bandai Namco Entertainment Asia baru saja mengumumkan pencapaian luar biasa untuk salah satu judul andalan mereka. ACE COMBATâ„¢ 7: SKIES UNKNOWN secara resmi telah melampaui angka penjualan 7 juta unit di seluruh dunia.
Keberhasilan ini sekaligus mengukuhkan posisi seri ACE COMBAT sebagai raja di genre flight shooting, dengan total akumulasi penjualan seri mencapai lebih dari 21 juta unit per Januari 2026.
Sebagai bentuk apresiasi kepada komunitas yang telah mendukung perjalanan panjang seri ini, Bandai Namco membagikan wallpaper eksklusif bertema peringatan 7 juta unit. Kamu bisa mengunduhnya secara gratis melalui situs resmi ACE COMBAT atau akun resmi mereka di platform X (dahulu Twitter).
Sejak dirilis, Ace Combat 7: Skies Unknown berhasil memukau pemain melalui konsep "Sky Innovation". Dikembangkan oleh tim PROJECT ACES, game ini menawarkan:
» Game Dev Ini Hapus AI Slop Game Karena Sang Pacar Tidak Suka AI Gen
» Desainer Karakter Final Fantasy IX, Toshiyuki Itahana, Resmi Tinggalkan Square Enix
» [VIDEO] Game Anime 'Soulslike' Balik Lagi, Jadi Sequel yang Benar-Benar Baru! Preview Code Vein II
» Game Anime "Soulslike" Balik Lagi, Jadi Prequel yang Benar-Benar Baru! Preview Code Vein II
» Siap Menjelajah Waktu? Dragon Quest VII Reimagined Resmi Rilis Februari 2026!
» Kado Natal! Epic Games Store Bagikan Disco Elysium - The Final Cut Secara Gratis
» Kabar Gembira! Seri Octopath Traveler Tembus 6 Juta Kopi, Kini Diskon Besar 60%
» Promo Winter Sale: Fatal Fury: City of the Wolves Diskon 67% di Steam, PlayStation, dan Xbox!
Kesuksesan seri ketujuh ini menjadi batu pijakan yang kuat untuk sekuel berikutnya. Bandai Namco mengonfirmasi bahwa ACE COMBAT 8: WINGS OF THEVE dijadwalkan rilis pada tahun 2026.
Game terbaru ini menjanjikan Campaign Mode yang lebih mendalam dan emosional. Pemain akan kembali berperan sebagai pilot ace yang terjebak dalam dilema antara identitas dan kewajiban demi memperjuangkan kelangsungan hidup tanah air mereka.
Selain berita utama di atas, KotakGame juga punya video menarik yang bisa kamu tonton di bawah ini.