space
INILAH DETIL TERKAIT PROYEK ADAPTASI FILM SIN CITY KE LAYAR KACA
MOVIES
Kamis, 08 Jun 2017

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Tidaklah dipungkiri sama sekali bahwa kedua film drama neo-noir kriminal yang juga di-adaptasi dari novel grafis karya Frank Miller berjudul sama, Sin City (2005) dan Sin City: A Dame to Kill For (2014), sangatlah nge-hit.

Melihat fakta tersebut, maka tidaklah mengherankan apabila stasiun-stasiun televisi, berkeinginan sekai untuk mengadaptasikan kedua film arahan Robert Rodriguez tersebut ke layar kaca AKA TV show.

Baca ini juga :
» Thor Dengan Mjolnir Bisa Kalahkan Thanos di Avengers: Infinity War?
» Die Hard 6 Akan Berfokus Pada Masa Muda John McClane
» Satu Lagi Novel Hit Milik George R.R Martin Ini, Akan Dibuatkan Seri TV-nya
» Ternyata Inilah Alasan Utama Mengapa Thor Tidak Tampil Di Captain America: Civil War
» Akhirnya Inilah Tampilan Josh Brolin Sebagai Cable Di Deadpool 2
» Salah Satu Adegan Di Avengers: Infinity War Mendatang, Akan Menampilkan Lebih Dari 10 Karakter
» Anggota Guardians of the Galaxy Ini Kemungkinan Akan Memiliki Peranan Besar Di Film Ketiganya
» Ini Dia Detil Terkait Proyek Sekuel Unbreakable Dan Split


Dan setelah sekian lama menunggu akan kesempatan yang ada, akhirnya nanti kita akan menyaksikan juga adaptasi seri TV Sin City. Dan menurut situs Cinema Blend, nantinya adaptasi seri TV ini, akanlah berbentuk / ber-konsep reboot campuran antara komik aslinya dan kedua film-nya tersebut.

Adapun proyek adaptasi serial TV Sin City ini, akan dproduseri / di-kembangkan oleh Bob Harvey Weinstein, Len Wiseman, mantan penulis episode seri The Walking Dead, Glenn Mazzara dan tentunya Miller.



Akan tetapi nih, sejauh ini, belum diketahui lagi akan ditayangkan di stasiun TV manakah seri Sin City ini nantinya. Yang jelas, saat ini hampir sebagian besar stasiun TV top di AS telah berlomba-lomba untuk mendpatkan order pilot dari seri ini.

Namun perlu kalian ingat juga, bahwa terlepas stasiun-stasiun TV ini sedang berlomba-lomba, tidak menutup kemungkinan kalau nantinya seri ini akan berakhir di layanan TV streaming seperti Hulu atau Netflix.

Ya, kita lihat sajalah lagi nanti perkembangan selanjutnya. Sembari menunggu, bagaimana nih pendapat kalian Kotakers? Apakah kalian excited dengan proyek seri TV Sin City ini?

(KotakGame)


TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close