space
INILAH KURANG LEBIHNYA JUMLAH PRESENTASE GAMER YANG SUKSES MENAMATKAN FF XV DALAM SATU BULAN
XBOX
Sabtu, 26 Aug 2017

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Beberapa bulan belakangan ini, diam-diam pihak Square Enix, ternyata mengadakan survey kecil-kecilan dengan mendata jumlah pemain yang mampu / sukses menamatkan game teranyar dari franchise Final Fantasy, Final Fantasy 15 AKA Final Fantasy XV (2016) dalam kurun waktu satu bulan saja.

Dan dari kompilasi / kumpulan data yang ada, diketahui bahwa kurang lebih, hanya sekitar 30% gamer saja yang mampu menamatkan game ini dalam kurun waktu tersebut. Sebagai pengingat kecil saja, game ini dirilis pada akhir bulan November 2016.

Baca ini juga :
» Fantastis! Content Creator Tik Tok ini Berhasil Tamatkan Game Subway Surfer dengan Raih 500 Juta Poin!
» Sejarah Baru! Steam Baru Saja Memecahkan Rekor Pengguna Terbanyak di Platformnya
» Tahun Baru, Rekor Baru! Xiaomi Pecahkan Rekor Unboxing Terbanyak di Dunia
» The Nun Sukses Pecahkan Rekor Baru di Franchise The Conjuring
» Juara WWE Intercontinental, The Miz, Sukses Pecahkan Rekor Ini
» Baru Beberapa Hari Dirilis, Reboot IT, Sudah Sukses Saja Memecahkan Rekor Fantastis Ini
» Despicable Me Kini Resmi Menjadi Franchise Film Animasi Terlaris Di Dalam Sejarah
» Antara Balerion Dan Drogon, Manakah Naga yang Berukuran Lebih Besar Bin Raksasa?


Berdasarkan angka tersebut, berarti dengan kata lainnya di sini, gamer yang sukses menamatkan game ini tidaklah sampai setengah-nya. Well, mungkin setelah membaca kabar ini, beberapa dari Kotakers langsung beranggapan bahwa alasan mengapa tidak sampai 50-60% gamer sukses menamatkan game ini dalam satu bulan, adalah dikarenakan game ini susah.

Akan tetapi sayangnya bukan karena itu alasannya Kotakers. Jadi berdasarkan beberapa data / fakta yang dikumpulkan oleh situs IGN dan beberapa situs-situs game lainnya dalam beberapa tahun belakangan, terungkap bahwasanya, semenjak beberapa tahun belakangan, kebanyakan gamer (baca: 50%) sudah mulai jarang menamatkan game yang mereka beli dan mainkan.



Jadi sekali lagi berdasarkan fakta tersebut, maka tidaklah mengherankan sekali lagi apabila hanya 30% gamer saja yang sejauh ini mampu menamatkan FF 15 dalam kurun waktu satu bulan saja.

Nah sekarang, bagaimana nih pendapat kalian akan hal ini? Dan apakah kalian merupakan salah satu dari 30% gamer tersebut atau justru kalian membutuhkan waktu lebih dari satu bulan untuk menamatkan game FF 15 ini?

(KotakGame)


TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close