Yap, kalian tidak salah baca Kotakers. Berdasarkan pernyataan dari produser franchise 007, Barbara Broccoli, dirinya kini sedang mempertimbangkan untuk men-hire sutradara wanita untuk menjadi sutradara dari film Bond ke-25 yang mana seperti kita ketahui film-nya akanlah dirilis di tahun 2019 mendatang.
Dan ketika dirinya ditanyakan alasan mengapa dirinya mempertimbangkan hal ini, Barbara dengan enteng mengatakan bahwasanya dirinya merasakan aura / suasana yang berbeda ketika bekerjasama dengan sutradara wanita.
Baca ini juga :
» Srikandi Dunia Esports Indonesia! Inilah Deretan Nama-nama Talent Esports Wanita Versi Kru KotakGame!
» Sir Sean Connery, Aktor Legendaris James Bond Meninggal Dunia Di Umur 90 Tahun
» Cantik-Cantik Jago Nembak, 7 Youtuber Wanita Indonesia yang Ahli Main FPS!
» Edgar Wright akan Merilis Film Bertema Horror-Thriller
» Pemeran Rob Stark, Richard Madden Diincar Untuk Menjadi James Bond Baru
» Sosok James Bond Tidak Akan Pernah Diganti Oleh Wanita
» James Wan Tidak Akan Menyutradarai the Conjuring 3
» Spin-off Fast & Furious Selanjutnya Akan Berfokus Pada Karakter Wanita
Selain itu menurutnya, di zaman sekarang ini, sudah saatnya bagi Hollywood untuk mempromosikan / mengangkat citra wanita habis-habisan di industri perfilman. Dan oh ya satu hal lagi menurutnya, dengan langkah yang dilakukan ini, semoga hal ini akanlah merubah citra wanita yang selama ini kerap dianggap tidak lebih dari dapur dan tempat tidur saja.
Nah, bagaimana nih pendapat kalian akan hal ini Kotakers. Apakah kalian setuju dengan pendapat yang diungkapkan oleh Barbara ini? Dan kira-kira, siapakah menurut kalian sosok sutradara wanita yang cocok untuk menyutradarai Bond ke-25 nanti?
(KotakGame)