space
BUKA TAHAP PRA-REGISTRASI, DRAGON BALL LEGENDS DIPASTIKAN RILIS SECARA GLOBAL UNTUK MOBILE
MOB
Kamis, 22 Mar 2018

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Bandai Namco memang dikenal sebagai developer sekaligus publisher yang sering menangani game-game dari serial anime maupun manga. Salah satunya adalah serial Dragon Ball yang sukses mereka bawa diberbagai platform. Menggoda para fans dengan memberikan bocoran mengenai game mobile terbaru Dragon Ball pada awal Maret, beberapa hari yang lalu akhirnya Bandai Namco telah mengumumkan Dragon Ball Legends untuk Android dan iOS.

Hari ini, Bandai Namco telah membuka tahap pra-registrasi Dragon Ball Legends melalui Google Play dan juga App Store. Menariknya, game tersebut tidak hanya dirilis di Jepang, melainkan akan langsung dirilis secara global, termasuk Indonesia. Jika kamu tertarik untuk memainkannya jangan sampe lupa untuk melakukan pra-registrasi. Dragon Ball Legends akan dirilis pada musim panas 2018.

Baca ini juga :
» Knee: TEKKEN 8 Tidak Menyenangkan, Gameplay Agresifnya Itu Absurd
» Sempat Kalah 3 Beruntun, CW Sebut Cheese Pick Jadi Alasan ONIC Dapatkan Hasil Tersebut!
» Unik! Acara Takbiran di Kabupaten Pati Hadirkan Sosok Barats dalam Pawai Keliling!
» Founder T-Series Mendorong Persatuan India agar Tidak Tersalip dengan MrBeast dalam Subscriber YouTube
» Lanjutin Main MLBB! Timothy Ronald Berhasil Winstreak dan Sebut Dirinya Hanya Bisa Main 2 Kali Sehari!
» Gokil! EWC 2024 Akan Jadi Turnamen dengan Prize Pool Hampir 1 Triliun Rupiah!
» Ratusan Mahasiswa Indonesia Ikut Program Regenerasi Talenta Esports Moonton Cares!
» Team RRQ Puncaki Peak Viewer dan Kuasai Penonton Turnamen Game Mobile di Q1 2024!
Untuk awal-awal, Bandai Namco memastikan kehadiran Goku, Freeza, Nappa, dan Piccolo. Game tersebut juga dipastikan akan diisi penuh oleh para pengisi suara yang sama seperti anime-nya. Untuk segi gameplay, lumayan mirip dengan seri Dragon Ball Xenoverse yang mengusung action-battle dengan sudut pandang kamera vertikal. Hanya saja, sedikit disesuaikan untuk perangkat mobile.

Disisi lain, Bandai Namco juga memastikan bahwa Dragon Ball Legends nantinya akan hadir dengan konten PvP yang cukup kompetitif untuk mempertemukan para gamer terbaik di seluruh dunia memainkan game tersebut. Tertarik untuk mencobanya nanti?

(KotakGame)



TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close