space
RILIS DI PC, DEMO 'RESIDENT EVIL 2 REMAKE' LANGSUNG DIBAJAK
PC
Minggu, 13 Jan 2019

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Semakin dekat dengan jadwal perilisannya, nama Resident Evil 2 Remake semakin melejit ketika merilis "1 shot demo" untuk para gamer ingin mencicipinya sebelum membeli game tersebut. Terutama para gamer PC yang ingin mencoba memainkannya sekaligus menguji apakah PC miliknya sanggup atau tidak untuk memainkan Resident Evil 2 Remake.

Pertama kali dirilis untuk PlayStataion 4 dan Xbox One, lalu disusul versi Steam, "1 shot demo" Resident Evil 2 Remake langsung dibajak oleh pembuat trainer FLiNG yang memungkinkan para penggunanya bisa memainkan "1 shot demo" tersebut tanpa limitasi waktu. Sekedar informasi, demo tersebut seharusnya hanya bisa dimainkan 30 menit per-akun Steam.

Baca ini juga :
» Game Hybrid RPG Dari Indonesia Fractals of Destiny Telah Hadir Di Steam
» Sales Rise of the Ronin Kalahkan Dragon’s Dogma 2 Di Jepang
» Game Content Warning Berhasil Raih 6 Juta Download di Steam Hanya Dalam 24 Jam!
» Laku Keras! Dragon's Dogma 2 Telah Terjual Lebih dari 2,5 Juta Kopi
» HYBE IM Resmi Luncurkan ASTRA: Knights of Veda secara Global
» ACTION RPG Open World Terbaru Capcom, Bisa Panjat Monster, AI Canggih, dan Dunianya Luas!
» 3 Game “Wah” Ini Akan Mewarnai 22 Maret Kamu
» Set Forth Arisen! Dragon's Dogma 2 Diluncurkan Hari Ini di PlayStation®5, Xbox Series X|S, dan PC
Resident Evil 2 Remake merubah seluruh aspek dari seri originalnya. Mulai dari kualitas grafis, gameplay camera fixed yang dirubah menjadi third person shooter, hingga penyampaian jalan ceritanya mengalami perubahan signifikan. Untuk menjaga kesan horror yang mencekam, pihak developer juga sudah mengganti semua momen jumpscare agar fans tidak bisa menebaknya.

Resident Evil 2 Remake dipastikan akan rilis pada tanggal 25 Januari 2019 mendatang, untuk PlayStation 4, Xbox One dan PC. Resident Evil 2 Remake dibanderol dengan harga IDR 499.000.

(KotakGame)



TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close