space
TERJAWAB SUDAH! BOOM ESPORTS RESMIKAN DIVISI CS:GO MEREKA YANG BERISI PEMAIN BRAZIL
Senin, 24 Feb 2020

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Setelah beberapa waktu lalu netizen dikagetkan dengan munculnya logo BOOM Esports di pengumuman pertandingan ESL Pro League Season 11. Tim dengan logo serigala ini seakan belum mau memberikan pernyataan resmi. Pasalnya, di website Liquipedia bendera INTZ, tim yang berasal dari Brazil berganti menjadi logo BOOM Esports. Hal ini membuat netizen Indonesia bertanya, apakah benar BOOM Esports mengakuisisi tim satu ini?

Baca ini juga :
» RRQ Hoshi dan EVOS Glory Masih di Papan Bawah, Ko Jo: Kalau Playoffs Tanpa Dua Tim ini Rasanya Hambar!
» Tak Sampai Satu Musim, Dlar Diumumkan Cabut dari Burmese Ghouls!
» Jalin Kerja Sama Selama 3 Tahun, Honor of Kings Jadi Game yang Dipertandingkan di Esports World Cup!
» Ditanya Mengenai RRQ Apakah Skylar Sentris, Watt: Benar 100%, Keliatan Nggak Ada yang Ngangkat Timnya!
» Terlalu Jago dan Tak Terkalahkan, RRQ Akira Lolos ke Grand Final MPL Latam Season 1!
» Super Seru! MPL ID Season 13 Jadi Season Paling Kompetitif dari Season Sebelumnya!
» Rekrut Ex Roster RRQ Rise, ONIC Esports Resmikan Divisi Pokemon United!
» RRQ Terbenam di Dasar Klasemen, EVOS Glory Perlahan Beranjak Naik! Inilah Klasemen Regular Season MPL ID Seaso

Sumber: BOOM Esports Facebook

Ternyata hal tersebut benar adanya. Melalui video pendeknya, BOOM Esports mengumumkan hal tersebut. Dengan bangga mereka memperkenalkan tim CS:GO baru mereka. Lantang mengucapkan Hungry Beast, tagline dari BOOM Esports. Para pemain ini siap untuk bertarung membela BOOM Esports. Dengan ini terjawab sudah keraguan dari Netizen.

BOOM Esports memboyong roster INTZ. Sekaligus Apoka, pelatih mereka. Dengan ini maka susunan Tim CS:GO BOOM Esports terbaru adalah:

1. Ricardo “boltz” Prass

2. Joao “Felps” Vasconcellos

3. Gustavo “yel” Knitell

4. Marcelo “Chelo” Cespedes

5. Bruno “shz” Martinelli

Melansir dari situs hltv, nampaknya tim CS:GO BOOM Esports yang berisikan nama-nama seperti Mindfreak, Roseau, dan f0rsaken akan sementara non-aktif. BOOM Esports akan fokus dengan roster asal Brazil ini. Mari kita tunggu aksi mereka di ESL Pro League Season 11 pada tanggal 16 Maret 2020 nanti.

Sumber: BOOM Esports Facebook

TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close