space
BOXING STAR: KO MASTER INDONESIA TELAH RESMI DILUNCURKAN, TAWARKAN BANYAK EVENT MENARIK!
and
Jumat, 19 Aug 2022

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Boxing Star: KO Master, mobile game bergenre casual sports fighting, menawarkan pengalaman bermain sebagai petinju pemula yang berjuang menembus kejuaraan dunia. Server khusus Indonesia bakal menghadirkan beragam konten lokal seperti event dan aktivitas via sosial media yang siap manjakan gamer tanah air di hari-hari besar nasional mulai dari Hari Kemerdekaan, Lebaran hingga momen istimewa lainnya.

Baca ini juga :
» 6 Tim Terbaik Siap Tempur di Playoff ESL Snapdragon Mobile Masters 2025
» Co-CEO Samsung Electronics, Han Jong-hee Meninggal Dunia di Usia 63 Tahun
» realme Memasuki Era Gaming 2025, Sajikan Inovasi dan Kolaborasi Besar untuk Pengalaman Gaming Terbaik
» Emulator PS3 RPCS3 Telah Mendapat Versi Android
» Xiaomi Kenalkan Concept Modular Smartphone yang Bisa Dipasang Lensa Kamera DSLR
» Saatnya Jadi The Extreme Heroes! POCO X7 Series Resmi Meluncur di Indonesia
» Bocor! Oppo Find N5 Bodinya Lebih Tipis Dari Pensil!
» ONEXSUGAR, Handheld Gaming Baru yang Bakal Mengusung Dual Screen!
Beberapa fitur andalan Boxing Star: KO Master antara lain kustomisasi karakter menurut gaya petinju yang kamu sukai, lalu pilihan gear set untuk tingkatkan kemampuan petinju, story mode yang suguhkan alur cerita menarik, serta menu Boss Mode dan Master yang akan sangat menantang bagi seluruh pemain. Plus beberapa fitur unik lainnya di luar dunia tinju yang memberi ilmu baru bagi semua pemain terkait investasi karir.

Menariknya lagi, dengan berbagai fitur game yang disematkan dalam Boxing Star: KO Master, game ini masih sangat nyaman di perangkat HP dengan RAM 2GB. Namun, sisi grafis bakal lebih optimal dan semakin detail bila di mainkan di spek HP lebih tinggi. Masalah gangguan koneksi saat bermain juga akan lebih teratasi karena server game diperuntukkan bagi gamer di Indonesia.


Berkaca dari antusiasme para pecinta tinju di tanah air yang menantikan momen peluncuran Boxing Star: KO Master sejak pertama kali membuka masa Praregistrasi di medio Juli lalu, hingga ke fase Closed Beta Testing (CBT), Majamojo akhirnya siap dan yakin bahwa semua user baik itu pemain baru maupun para veteran Boxing Mania yang berasal dari program migrasi akun bisa segera menikmati game ini beserta seluruh fiturnya, berdasarkan feedback selama masa pengujian sebelumnya!

Di saat peluncurannya nanti, terdapat banyak promo bagi para gamer Boxing Star: KO Master, antara lain berupa diskon sebesar 30% untuk pembelian via aplikasi LinkAja, 77% extra value untuk pembayaran menggunakan GoPay, dan sejumlah event berbagi kode redeem gratis yang bisa pemain tukarkan dengan item in-game.

Boxing Star: KO Master Indonesia bisa diunduh di Google Play.

Ada banyak video menarik di channel YouTube KotakGame! Let's go cek sekarang, guys!

TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close