Notice: Undefined variable: key in /var/www/m/detailreview.php on line 53 Review: Banyak RPG yang Seru! Inilah 10 Rekomendasi Game Terbaik Minggu Ini | KotakGame
space
BANYAK RPG YANG SERU! INILAH 10 REKOMENDASI GAME TERBAIK MINGGU INI
Senin, 01 Jul 2019


Seperti biasa, kru KotGa akan memberikan rekomendasi game terbaik dan terbaru minggu ini. Cukup banyak game baru yang bermunculan minggu ini serta banyak game yang sedang mengadakan event ataupun update terbaru yang menarik dan tentunya sayang banget kalau kalian lewatkan. Baik itu game yang dirilis di mobile, konsol, ataupun PC. Kru KotGa sudah menyimpulkannya dan memilih 10 yang terbaik, apa saja sih game nya? Yuk langsung aja disimak.

1. Rohan Mobile



Bagi kamu gamer PC yang sudah berkecimpung dari awal tahun 2000an, Rohan Online mungkin adalah salah satu dari sekian banyak MMORPG yang cukup digemari oleh para gamer. Meskipun sudah tidak rilis eksklusif di Indonesia seperti dulu, kini Rohan masih "hidup" di Asia Tenggara. Disamping itu, permintaan akan versi mobile tentu saja meningkat mengingat perkembangan zaman yang kini sudah banyak game lawas mendapatkan versi mobile.

Rohan Mobile sendiri memiliki user interface yang cukup rumit dan terlihat penuh di layar dengan adanya fitur Auto di dalamnya. Konsep open-world MMORPG sudah dipastikan dimiliki oleh versi mobile tersebut. Fitur PvP serta PvE yang diberikan juga cukup lengkap pada versi mobile ini. Tertarik untuk mencicipinya?

Download di: QooApp.

2. Auto Chess



Setelah cukup populer dalam mode custome game di DOTA 2, Drodo Studio-pun telah mengekspansi game Auto Chess ke platform Mobile dengan menggandeng Dragonest mengembangkan game ini dan hanya sedikit membawa unsur DOTA di dalamnya.

Game ini adalah perpaduan strategi board game dan peta khusus DOTA. Bermain dengan menyusun hero yang dimiliki, kemudian meningkatkan hero tersebut, lalu menyebarkannya di arena. Setiap hero akan memiliki kemampuan khusus tersendiri dan cara penerapannya di DOTA Auto Chess, termasuk ras, kelas dan kemampuannya.

Download di: Google Play.

3. Dota Underlords



Tidak ingin melewatkan peluang hype game Auto Chess, Valve juga ikutan merilis "Auto Chess" serupa dengan judul DOTA Underlords. Berbeda dibanding versi Drodo Studio, versi Valve tersebut membawa berbagai hero dari DOTA 2 tentunya. Namun, Valve juga punya rencana yang lebih jauh dari sekedar membuat Auto Chess versi mereka.

DOTA Underlords sendiri memiliki mekanisme gameplay yang terbilang lebih kompleks dengan hadirnya lebih banyak karakter yang ditawarkan. DOTA Underlords mempertandingkan pemain dengan tujuh lawan dalam pertempuran yang akan membuat pemain membangun, menggabungkan, dan menaikkan level kru dalam pertempuran dominasi di kota White Spire. Untuk versi mobile saat ini sudah jauh lebih optimize jika dibandingkan dengan pertama kali rilis.

Download di: Google Play.

Baca ini juga :
» EA Sports FC 24
» REVIEW: EGGY PARTY
» Bisa Minum Lewat Headset hingga Cukuran RGB, Deretan Joke Brand Gaming di April Mop!
» Resesi Is Real? Game-Game Besar ini Harus Tutup di Tahun 2023!
» Tahun 2023 Penuh Game Keren! Ini Dia List Game Yang Dinantikan Rilisnya di Tahun Ini!
» Apakah Favoritmu Menang? Pengumuman Pemenang Penghargaan KotakGame Awards 2022
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!
» Akhir Tahun Banyak Cuan! 7 Game Dengan Diskon Terbesar SEGA Steam Sale 2022!
4. Another Eden



Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa sejak pertama kali dirilis untuk konsol SNES pada tahun 1995 lalu, Chrono Trigger sudah diakui oleh banyak kalangan gamer veteran sebagai salah satu JRPG terbaik sepanjang masa. Kangen dengan game tersebut? Sang kreator - Masato Kato telah membuat karya terbarunya melalui Another Eden: The Cat Beyond Time and Space untuk Android dan juga iOS yang akhirnya sudah dirilis di Indonesia!

Tidak tanggung-tanggung, sang developer berani menyebut game tersebut dengan tagline "Large-Scale RPG" dengan menghadirkan map yang luas serta terdapat lebih dari 60 lagu yang diciptakan oleh Mitsuda Yasunori. Another Eden: The Cat Beyond Time and Space benar-benar memiliki konsep yang sangat khas dengan JRPG miliknya. Mulai dari mekanisme gameplay turn-based yang ia tawarkan, hingga artwork menawan. Perlu kamu ketahui, game tersebut bukanlah game multiplayer, melain game single-player dengan jalan cerita yang sangat menarik.

Download di: Google Play.

5. Sengoku Basara: Battle Party



Walaupun popularitasnya tertutupi oleh franchise populer seperti Dynasty Warriors dan Samurai Warriors, nama Sengoku Basara pastinya tidak asing bagi gamer yang khususnya di wilayah Asia. Franchise musou racikan Capcom ini memang tidak mendapatkan lokalisasi dan hanya dirilis di wilayah Jepang saja, namun popularitasnya di negara tersebut saja sudah cukup untuk membuatnya sangat eksis hingga sekarang.

Konsepnya sendiri tidak sama dengan gameplay action hack and slash yang bisa ditemui di game Basara pada umunnya, melainkan gameplay strategis dimana kamu bisa membentuk tim beranggotakan para hero ikonik dan berusaha bertahan dari gelombang pasukan musuh yang teus mengalir dalam setiap pertempuran. Meskipun begitu, Capcom memastikan kalau gamenya akan hadir dengan banyak elemen action yang akan membuat fans puas.

Download di: QooApp.

BACA JUGA BERITA INI
close