space
BANG DREAM! GIRLS BAND PARTY
-
Minggu, 22 Apr 2018

Game rhythm bertema anime dan idol mulai dipopulerkan oleh game Love Live! School Idol Festival, dimana game tersebut menjadi game populer dan memperkenalkan sistem gacha dan pengaturan member unit idol dalam sebuah game rhythm. Sejak saat itu, mulai bermunculan berbagai game rhythm berbasis gacha seperti Idolm@ster Cinderella Girls: Starlight Stage, Tsukipara, Tokimeki Idol, dan lainnya.

Berkerjasama dengan Craft Egg, Bushiroad yang sebelumnya telah menghadirkan Love Live! School Idol Festival kini menghadirkan Bang Dream! Girls Band Party. Berbeda dari beberapa game rhythm idol lainnya, Bang Dream menghadirkan konsep girl band dan lagu-lagu populer yang dicover oleh band-band tersebut. Penasaran gamenya seperti apa? Yuk, simak review kru KotGa!

Baca ini juga :
» REVIEW: EGGY PARTY
» Suzume no Tojimari
» Resesi Is Real? Game-Game Besar ini Harus Tutup di Tahun 2023!
» Apakah Favoritmu Menang? Pengumuman Pemenang Penghargaan KotakGame Awards 2022
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!
» Auto Kaya! 7 Donasi Paling Menggemparkan di Jagat Streaming Indonesia!
» Transisi Scaramouche Menjadi Wanderer! Rangkuman Update Genshin Impact versi 3.3!
» One Piece Film Red

Girls Band Party berkisah tentang lima girlband yakni Poppin' Party, Roselia, Afterglow, Pastel*Palettes dan Hello, Happy World! yang berkerjasama untuk menyukseskan sebuah acara musik yang akan digelar oleh studio band tempat mereka berlatih yaitu Girls Band Party. Sebagai manager yang berkerja dalam studio tersebut, tugasmu adalah membantu lima band ini untuk menyukseskan acara tersebut.

Dalam Bang Dream! Girls Band Party kamu diharuskan menyelesaikan lagu dengan menekan note-note yang muncul sesuai dengan ritme lagu yang dimainkan. Tingkat kesulitan dari lagunya pun beragam, mulai dari Easy hingga Expert. Selain itu, dengan memperkuat karaktermu maka skor yang kamu dapatkan juga akan semakin besar.

BACA JUGA BERITA INI
close