space
MULAI DARI 1 JUTAAN! REKOMENDASI ANDROID MURAH UNTUK GAMING DI 2020
-
Minggu, 07 Jun 2020

Saat ini sudah bertebaran handphone dengan harga murah. Kalian bisa mendapatkannya dengan harga yang cukup terjangkau. Ini lah alasan mengapa game mobile begitu populer di Indonesia. Kali ini Kru KotGa akan mencoba membahas apakah ada handphone dengan spek yang setidaknya bisa memainkan Mobile Legends: Bang Bang atau Free Fire. Dua game ini cukup populer di Indonesia.

Baca ini juga :
» Game Kingdom Building yang Bikin Kamu Ketagihan Main Non-stop! Review Top Troops
» Rekomendasi Build Kirara di Genshin Impact versi 3.7
» Rekomendasi Build Yoimiya di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Yae Miko di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Kaveh di Genshin Impact versi 3.6
» Rekomendasi Build Baizhu di Genshin Impact versi 3.6
» Rekomendasi Build Nilou di Genshin Impact versi 3.6
» Rekomendasi Build Nahida di Genshin Impact versi 3.6
Harga yang akan diangkat kali ini tentu saja di range Satu Juta Rupiah! Kru KotGa mencoba untuk tidak membahas harga yang lebih dari Dua Juta Rupiah. Karena dari angka Satu Juta Rupiah Hingga Dua Juta Rupiah, kalian sudah bisa mendapatkan handphone yang cukup bagus. Apa saja handphone ini? Mari kita lihat:

Realme C2




Sumber: Realme India Official

Hadir dengan layar sentuh berponi dewdrop berukuran 6.1 inci beresolusi HD+. Berbicara mengenai dapur pacunya, realme C2 ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio P22 yang dilengkapi dengan pilihan RAM 2GB dan 3GB. Masih bisa dijadikan sebagai hp gaming meski dengan batasan tertentu. Realme C2 sendiri berjalan dengan ColorOS 6.0 berbasis Android 9.0 Pie serta baterai besar 4.000mAh. Realme C2 sendiri juga berada di range handphone dengan harga 1 jutaan.

Redmi 7




Sumber: Xiaomi Official

Seperti biasa, varian Redmi selalu mendominasi pasar handphone untuk kelas menengah ke bawah. Prosesor yang digunakan untuk hp dengan harga mulai Rp1,1 jutaan ini adalah Snapdragon 632. Untuk memperkuat kinerja, RAM Redmi 7 tersedia dalam pilihan 2 GB dan 3 GB serta kapasitas baterai 4.000 mAh. Ukuran layarnya pun cukup lega untuk pengalaman gaming di hp yang maksimal, yakni 6,2 inci.

Lenovo S5




Sumber: Lenovo Official

Hp dengan layar besar memang sangat tepat untuk jadi hp gaming seperti Lenovo S5. Hadir dengan RAM 4GB dan ROM 64GB yang bisa ditingkatkan hingga 128GB membuat kamu dengan leluasa memainkan game atau mendownload game di Lenovo S5.

Sektor kamera juga menjadi andalan dari hp dengan layar besar dengan harga 1 jutaan ini, berkapasitas 13MP dan 16MP dapat menghasilkan foto yang bening dan tajam tanpa kabur.

Xiaomi A1




Sumber: Xiaomi YouTube

Smartphone Xiaomi Mi A1 menjadi salah satu pilihan hp gaming 1 jutaan yang bisa kamu andalkan. RAM 4GB cukup besar sebagai hp gaming ditambah dengan ROM 64GB yang bisa dimaksimalkan hingga 128GB membuat kamu dengan bebas memainkan game atau mendownload game tanpa perlu khawatir dengan memori.

Layar yang dilengkapi dengan corning gorilla glass akan melindungi layar dari goresan saat pemakaian. Kamera mumpuni dengan dual kamera utama berkapasitas 12MP memungkinkan kamu mengabadikan momen dengan hasil yang maksimal.

BACA JUGA BERITA INI
close