space
KAUM MENDING WAJIB BACA! DERETAN GADGET EKOSISTEM MURAH MILIK XIAOMI!
-
Kamis, 22 Oct 2020


Masuk ke dalam sebuah ekosistem smartphone adalah hal yang menarik, karena dengan memiliki teknologi dengan merk yang sama akan mempermudah kamu untuk mengaksesnya karena sudah pasti ada kemudahan dibaliknya. Baik dalam menghubungkannya tanpa perlu menggunakan aplikasi tambahan.

Hal-hal seperti ini pertama kali diperkenalkan oleh Apple dengan berbagai produknya, mulai dari Smartphonenya, Watch, Earphone, hingga Laptop yang lebih mempermudahmu dalam segala hal aktifitas kamu sehari-hari. Namun sepertinya bagi kaum sobat mending, tentunya harga dari Apple tersebut tidaklah bersahabat, karena terlalu mahal. Namun Xiaomi datang untuk menjawab keluhan tersebut dengan harga yang terbilang cukup kompetitif.

Mau tahu apa-apa saja gadget dari Xiaomi yang membuatmu masuk ke dalam ekosistemnya? Yuk, langsung aja!

1. Smartphone



Hal yang utama dan paling kamu ingat dari Xiaomi sudah pasti waralaba smartphone-nya. Xiaomi di Indonesia memiliki banyak varian yang rilis, mulai dari seri Redmi, POCO, hingga gaming Blackshark. Tentunya ketiga varian ini berbeda-beda harganya, untuk kamu yang ingin Android Budgeting dengan spesifikasi terkini mungkin kamu cocok meminang seri Redmi dengan varian terakhirnya Redmi Note 9 Pro.

Namun jika kamu menginginkan sebuah Android dengan spek tinggi dan harga murah, mungkin kamu akan klop dengan seri POCO apalagi varian terbarunya yaitu X3 sedang hangat dibicarakan karena berani memberikan layar dengan refresh rate 120Hz hanya di budget IDR3 juta saja. Tetapi kalau budget bukanlah hal masalah, dengan jiwa yang gaming banget, Blackshark 3 sudah pasti untukmu.

Baca ini juga :
» Battle Royale Next Gen Hadir Di Mobile?! Review Perilisan Terbatas Apex Legends Mobile
» 2022 Baru Dimulai, Banyak Mobile Game Yang Rilis! 7 Mobile Game Yang Wajib Dipantau Ala Kru KotGa!
» No Hoax No Mitos! Ini Dia Kiat Pasti Nge-Charge Handphone Kamu Biar Umur Handphone Makin Panjang!
» 7 Tips Berburu Smartphone Di Event 11.11
» POCO X3 GT
» Review Black Shark 4
» 2021 Belum 5G? Inilah Rekomendasi 7 HP 5G Terbaik Untuk Gamers Agar Gaming Makin OP!
» Rekomendasi Smartphone 1 Jutaan Siap Main Mobile Legend High Framerate

2. Mi Smart Band 5



Buat kamu yang memiliki pribadi sporty, tentu kamu cocok dengan salah satu gelang pintar dari Xiaomi ini. Di gelang ini, kamu bisa mengecek berbagai fitur kesehatan, mulai pengecekan kadar oksigen dalam darah, detak jantung, hingga alarm yang mana akan mengingatkanmu jika sudah terlalu lama duduk atau berdiam diri. Tentunya fitur sebagaimana jam tangan gak hilang kok, masih tetap ada penunjuk waktu di dalamnya.

3. Mi Watch



Ini merupakan salah satu varian jam tangan pintar di Xiaomi, dengan ini kamu bisa menggunakan jam tangan pintar ini untuk mendukung aktifitas kamu seharian. Meskipun bentuknya terlihat mirip dengan kompetitor seperti Apple, namun harga yang ditawarkan jauh lebih murah. Tentunya hal ini sudah menjawab budget yang kamu miliki untuk meminang jam tangan pintar ini.

BACA JUGA BERITA INI
close