DESAIN
Desainnya masih mirip dengan seri SCAR lainnya, dibagian punggung layar ada logo ROG yang bisa nyala terus ada aksen-aksen ROG-nya juga. Sebagai laptop gaming desainya ini keren banget.
Di area depan bawah ada lightbar underglow RGB yang bisa di custom warnanya dengan mudah. Gradasi RGB halus ini membuat vibes gaming dari laptop ini makin terasa.
Keyboardnya tipe full size dengan desain khas ROG, di bagian atas ada 5 tombol shortcut. RGB dan shortcutnya ini bisa di custom, bahkan RGB-nya ini bisa di custom per-key. Touchpad-nya cukup besar dengan area palm rest yang luas banget, ini hal yang wajar karena laptop ini punya ukuran 17 inci.
Feel mengetik di keyboard dan scrolling di touchpad-nya ini beneran enak banget, kami gunakan untuk mengetik dalam jangka waktu yang lama tidak ada kendala apapun, jadi buat kamu yang berencana pakai laptop ini untuk mengerjakan skripsi, ini pilihan yang aman banget.
Body-nya ini dibalut dengan warna abu-abu gelap, bikin tampilan laptop ini makin garang.
Laptop ini punya berat 3Kg, tidak ringan tapi menurut kami sangat wajar untuk sebuah high performance gaming laptop.
Port
- 1x 3.5mm Combo Audio Jack
- 1x HDMI 2.1 FRL
- 1x USB 3.2 Gen 2 Type-C support display / power delivery
- 2x USB 3.2 Gen 1 Type-A
- 1x USB 3.2 Gen 2 Type-C support DisplayPort™ / G-SYNC
- 1x 2.5G LAN port
Untuk port-nya ini cukup lengkap, di bagian belakang ada 1x port charger, 1x 2.5G LAN Port, 1x HDMI 2.1, 1x USB3.2 Gen2 Type-C yang support DisplayPort™ 1.4 dan G-sync, support juga Power Delivery 3.0, terus ada 1x USB 3.2 Gen 2 Type-C support DisplayPort™ dan G-SYNC.
Di sebelah kiri ada 2x USB 3.2 Gen 1 Type-A dan 1x Combo Audio Jack 3.5mm. Portnya ini sudah cukup lengkap untuk mengcover semua kebutuhan.
Baca ini juga :
» Review ASUS Vivobook 16X K3605
» Review ROG Crosshair X870E Hero
» Review ASUS TUF Gaming A16 FA608WV
» Review WD_BLACK SN850X dan WD_BLACK P40
» Review ROG Zephyrus G16 (2024) GA605 GA605WV
» Review HP Envy x360 14-fa0888AU
» Review ASUS TUF Gaming F16 2024
» Review Acer Predator Helios 18 (PH18-72-9IET)