space
MENCEGAH KRISIS ONIC BERLANJUT, COACH YEB KEMBALI TERJUN KE MPL ID S15
OL
Kamis, 01 May 2025

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Situasi ONIC Esports di MPL Indonesia Season 15 (MPL ID S15) bisa dibilang jauh dari kata ideal. Sang Raja Langit—yang sebelumnya mendominasi kompetisi—kini justru berkutat di papan bawah klasemen. Dua kali menyentuh zona merah jadi catatan pahit yang membuat ONIC berada di titik krisis.

Baca ini juga :
» Ternyata RRQ Rinz Juga Sempet Punya Winrate Diskon di Tahun 2018!
» Pria yang Lamar di MPL ID Kena Ulti Mantan! Ternyata Sudah Pernah Tunangan
» ONIC Esports Resmi Kunci Gelar Kedelapan di MPL Indonesia Season 16!
» Pembukaan Grand Finals MPL ID S16 Tampilkan Budaya Indonesia Lewat Kolaborasi Moonton dan Ekraf
» Bigetron Academy Sempurna! Juara MDL ID Season 12 Tanpa Terkalahkan
» AOC Masters 2025 Kembali Hadir! Jadi Ajang Pemersatu Komunitas CS2 di Asia Pasifik
» Debut Cemerlang Andoryuuu di MPL ID Season 16, Jungler Filipina yang Cepat Beradaptasi dengan Gaya Indonesia
» Dlar Resmi Tinggalkan ONIC Esports, ke Mana Langkah Selanjutnya?

Performa yang tidak konsisten dan strategi yang belum berjalan efektif menimbulkan banyak pertanyaan. Kehadiran Adi sebagai pelatih utama belum memberi hasil yang memuaskan, sementara pemain impor mereka, Ryota, juga belum menunjukkan performa terbaiknya. Kombinasi ini membuat tekanan terhadap ONIC makin besar, baik dari internal maupun publik.

Menjelang pekan keenam MPL ID S15, ONIC pun mengambil langkah drastis. Pada Rabu, 30 April 2025, manajemen ONIC Esports mengumumkan kembalinya Denver “Yeb” Miranda ke kursi pelatih. Pria yang sebelumnya menjabat sebagai Vice President ini kembali turun tangan untuk memimpin tim yang sedang terluka.

Comeback-nya Coach Yeb tentu bukan keputusan sembarangan. Ia adalah otak di balik dominasi ONIC selama empat musim berturut-turut, dari MPL ID Season 10 hingga Season 13. Tak hanya itu, Coach Yeb juga membawa ONIC menjuarai MSC 2023—sebuah pencapaian internasional yang mengangkat nama ONIC ke level tertinggi.

Sebelum keputusan ini diambil, ONIC sempat mencoba memperkuat sisi kepelatihan dengan memanggil kembali Greed (Paddington) untuk membantu Adi. Namun, hasil yang diharapkan tak kunjung datang. Kini, dengan Yeb kembali turun langsung, ONIC berharap bisa segera memutus tren negatif dan kembali bersaing untuk tiket playoff.

Masa depan ONIC di MPL ID S15 masih belum pasti. Namun, langkah ini menunjukkan bahwa mereka belum menyerah. Semua mata akan tertuju pada debut comeback Coach Yeb: akankah ia berhasil membalikkan keadaan dan membawa ONIC keluar dari krisis?

Kita tunggu kiprah selanjutnya di Land of Dawn.

TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close