



Sebelum Resident Evil Requiem (alias Resident Evil 9) resmi diumumkan, rumor tentang kehadiran Leon S. Kennedy sudah lebih dulu beredar. Banyak yang menduga bahwa Leon akan menjadi protagonis kedua bersama Grace Ashcroft, sementara teori lain menyebutkan ia hanya hadir sebagai karakter pendukung.
Kini, sebuah dokumen rahasia Capcom yang bocor secara online tampaknya menguatkan kabar tersebut—bahkan mengungkapkan bahwa Leon akan tampil dengan gaya baru yang mengingatkan pada Big Boss dari Metal Gear Solid, lengkap dengan eyepatch.

Menurut tangkapan layar yang beredar di forum 4Chan dan dibagikan ulang di Reddit, Leon dalam RE9 terlihat lebih tua, lebih keras, dan lebih battle-worn dibandingkan penampilannya terakhir di Resident Evil 6.
Selain Leon, dokumen tersebut juga menampilkan:
Teks dalam dokumen kabarnya menyebut model 3D ini digunakan untuk mendemonstrasikan teknologi rendering tingkat tinggi dan model biologis fotorealistik yang akan menjadi ciri khas RE9.
Penerjemah yang membagikan bocoran ini sendiri menekankan bahwa hasil terjemahannya masih "kasar" dan belum bisa dianggap final. Karena itu, wajar bila sebagian fans menganggap bocoran ini bisa saja hoaks atau sekadar buatan fans yang ingin memancing hype.
Baca ini juga :» Dota 2 x Monster Hunter, Kolaborasi Spesial Bawakan Banyak Set Gratis MH ke Dota 2!
» Dihapus, Kostum Untuk Leon Sempat Muncul Di Bonus Deluxe Resident Evil Requiem?
» Keseruan Booth Capcom di Gamescom Asia x Thailand Game Show 2025: Dari Demo Game Terbaru hingga Merchandise!
» Ella Freya Kulineran di Indonesia, Tampil Cantik Pakai Batik!
» Trailer Terbaru Resident Evil Requiem Telah Dirilis, Siap Hantui Nintendo Switch 2!
» Mega Man Star Force Perfect Collection Rilis 2026, Akan Ada Demo di TGS 2025?
» Sambut Tokyo Game Show 2025: Capcom Bawa Deretan Game Unggulan yang Dinantikan!
» Cosplayer Resident Evil Ditangkap di Inggris, Alasannya Karena Terduga Membawa Senjata Api
Meski begitu, laporan terbaru menyebutkan bahwa Capcom bisa saja mengumumkan Leon secara resmi minggu depan, sehingga penggemar tak perlu menunggu terlalu lama untuk mendapatkan kepastian.
Apakah Leon benar-benar akan kembali di Resident Evil 9: Requiem dengan tampilan baru ala Big Boss? Bocoran ini masih harus diambil dengan secubit garam, tapi satu hal yang pasti—kehadiran Leon akan membuat hype RE9 semakin membara di kalangan fans.