space
INI 3 FIGURE KOLEKTOR DARI THE WITCHER 3: WILD HUNT UNTUK PARA SULTAN!
Minggu, 19 Feb 2017

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Bagi kamu penggemar berat dari serial The Witcher 3: Wild Hunt, mungkin tiga karakter figure terbaru ini bisa kamu miliki sebagai koleksi dan menjadi pajangan yang indah dirumah. Nah, hari ini Dark House Comics telah mengumumkan hasil kerjasamanya lagi dengan pihak developer CD Projekt Red untuk membawa kembali karakter figure The Witcher 3 dengan model baru.

Jika tahun lalu Dark Horse telah merilis figure untuk karakter Geralt, Triss, Ciri, Yennerfer, dan Eredin yang dibanderol dengan harga USD 29.99 untuk masing-masing figure. Kini tiga karakter figure baru tersebut diantaranya Geralt of Rivia, Dandelion, dan Shani.

Ketiga karakter figure baru ini diklaim oleh pihak Dark Horse Comics memiliki tingkat detail yang sangat baik dan semua model sangat persis dengan karakter yang ada dalam game. Pada figure baru ini detail kostum dan warna selain itu karakter tersebut dapat dilihat pada pengepakan transparan yang dapat dilihat secara langsung.

Baca ini juga :
» CD Projekt Red Pamerin Ciri yang Lebih Dewasa Lewat Trailer The Witcher 4!
» Review The Ragnarok - Nostalgia Keluar Dari Handphone, Cukup Asik Dimainkan Mobile
» Preview Fatal Fury: City of the Wolves - Seri Legendaris Kembali dengan Indah Setelah 25 Tahun
» Assassin's Creed Shadows Dikritik Karena Karakter Utama Yasuke dan Dianggap "Disrespectful"!
» Assassin's Creed Red yang Bertemakan jepang Resmi Ganti Nama Jadi Assassin's Creed Shadow!
» ICC x DG CON 2023 Resmi Dimulai, Pengunjung Rela Antre Panjang Demi Masuk ke Venue
» Kearifan Lokal! Ada WC Jongkok, The Sims 4 Umumkan DLC Baru "For Rent" Expansion Pack!
» EA Resmi Konfirmasi The Sims 5 Bakal Jadi Game Free-to-play

Harga untuk ketiga karakter figure dari Geralt of Rivia, Dandelion, dan Shani ini masing-masing dibanderol dengan harga USD 34.99 dan rencanannya akan segera tersedia pada bulan September 2017 mendatang. Jika kamu tertarik, kamu dapat melakukan pemesanan pada situs yang disediakan oleh Dark Horse di sini.

(KotakGame)



TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close