space
SETELAH SONIC THE HEDGEHOG, KINI TAILS JUGA IKUTAN DEBUT SEBAGAI VTUBER!
Pop
Selasa, 21 Dec 2021

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Virtual Tubers (Vtubers) sampai saat ini masih kokoh menjadi salah satu bentuk hiburan streaming populer di seluruh penjuru dunia. Diawali oleh naik daunnya Kizuna A.I. hingga agensi Cover lewat talent-talent Vtuber membawa nama "Hololive", tak jarang jika kebanyakan 10 besar streamer populer saat ini bakal diisi oleh para Vtuber.

Namun baru-baru ini melalui akun twitter resmi Sonic The Hedgehog region Jepang, Miles "Tails" Prower akhirnya mengikuti jejak sebagai Vtuber. Debut Vtuber yang disiarkan di Sonic Station Broadcast Sonic, Sonic & Tails membicarakan mengenai The Sonic Frontiers yang merupakan project game terbaru yang diumumkan beberapa waktu lalu.

Baca ini juga :
» Asiknya Sonic Fan Meet Indonesia 2024 Berjalan Meriah! Apresiasi Kepada Fans Sonic
» Saatnya Berlari Lintasi Ruang dan Waktu! SONIC X SHADOW GENERATIONS Resmi Dirilis
» AirAsia Hadirkan Pesawat Spesial Dengan Livery Persona 5 Royal dan Sonic the Hedgehog
» Yozora Mel, Vtuber dari Hololive Diberhentikan Setelah Ketahuan Bocorkan Informasi Rahasia
» Apex Legends Bagi-bagi Aset Vtuber, Overlay dan Frame Buat Streamer Secara Gratis!
» McDonald's Inggris Rilis Happy Meal Edisi Sonic the Hedgehog dengan Mainan Interaktif
» Mori Calliope Berkolaborasi dengan Metal Gear Solid Lewat Lagu ‘Sneaking’
» Mengenal YoRI, Brand Ambassador LOKAPALA: Saga Of Six Realms dan Sosok Lain Auremiya
Sebelumnya pada Juni tahun ini, Sonic The Hedgehog sudah terlebih dahulu ikut serta dalam trend Vtuber meskipun hanya ditargetkan kepada penonton di Jepang saja. Walaupun begitu, Talent Hololive JP yaitu Inugami Korone pun sempat mengakui bahwa ia sangat ingin berkolaborasi dengan Vtuber Sonic suatu saat nanti.

Para fans pun menyukai serta memuji tampilan desain dari Tails, bahkan tak sedikit juga yang berharap agar karakter-karakter dari seri game Sonic lainnya juga bakal ikut menjadi Vtuber di masa depan. Jika saja kedua Vtuber Sonic dan Tails dapat menyebar ke Amerika Serikat, mengingat Hololive EN yang bisa dibilang sangat sukses dengan debut Gawr Gura.

Sumber: Gamerant

TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close