[REVISIT] SILENT HILL, PUNCAK KENGERIAN DARI GENRE GAME HOROR
Selasa, 25 Sep 2018
Sebagai pengingat, game ini berfokus pada seorang ayah Harry Mason dan putri kandungnya Cheryl yang berlibur ke kota Silent Hill. Ketika sedang asyik melaju, tiba-tiba di hadapan keduanya, muncul sosok gadis remaja bernama Alessa Gillespie.
Kaget, Harry secara reflek membanting setir tajam yang alhasil membuat keduanya mengalami kecelakaan. Keesekokan harinya (atau beberapa jam kemudian), Harry terbangun dan melihat sang buah hati sudah tidak berada di sampingnya.
Baca ini juga :
» Review - Silent Hill
» Interview Eksklusif KONAMI Mengenai Hadirnya Yu-Gi-Oh! OCG English Edition for Asia
» Jangan Main Sendirian! Inilah 7 Game yang Menampilkan Hantu Jepang
» Katanya Saingan Tapi Kok Bedanya Jauh Banget Gini! Perbandingan Efootball vs FIFA 22!
» Rekomendasi Game Yang Bisa Membangkitkan Nostalgia Kamu!
» Puasa Sambil Nostalgia, Inilah 7 Game PS1 Paling Seru Buat Ngabuburit!
» Pas Dengar Langsung Tau! 7 Theme Song Game Paling Ikonik Sepanjang Masa!
» Selamat Tinggal Gemscool! Ini Dia Deretan Game Legendaris dari Sang Publisher
Dan kini dibantu dengan polisi wanita kota tersebut, Cybil Bennett, Harry pun harus berjuang menjelajahi kota mati yang menyimpan rahasia mengerikan tersebut. Bagaimana? Serasa seperti plot film horor kelas B bukan? Apalagi setelah mengetahui twist menjelang klimaksnya yang bisa dikatakan membuat mood kisahnay menjadi sangat drop.
Memang, tim penulis game ini mengolah kisahnya habis-habisan sehingga terlihat benar-benar seperti menyaksikan film horor Hollywood. Tapi seperti yang telah dikatakan berulang kali. Tanpa didukung tampilan grafis 3-D yang terlihat sangat mengerikan tersebut, dijamin kisah game ini tidak akan seram-seram banget.
BACA JUGA BERITA INI