Notice: Undefined variable: key in /var/www/m/detailreview.php on line 53 Review: Mabar Sambil Panik, Ini 7 Game Horor Online Seru untuk Dimainkan Bersama Teman | KotakGame
space
MABAR SAMBIL PANIK, INI 7 GAME HOROR ONLINE SERU UNTUK DIMAINKAN BERSAMA TEMAN
Rabu, 04 Nov 2020

4. Seri Left 4 Dead



Left 4 Dead adalah salah satu game horor online multiplayer yang sangat legendaris. Bahkan, game ini sudah ada sejak zaman warnet dahulu. Dengan konsep pandemi zombie yang menyerang seluruh dunia, para pemainnya akan menjadi survivor yang harus menyelamatkan diri dari kepungan zombie. Disini kamu akan menjelajahi banyak tempat-tempat bersama teman bermainmu dengan berbagai macam senjata, mulai dari senjata api sampai senjata melee, dan harus berhasil lolos dari kejaran para zombie yang menyerang.

Baca ini juga :
» Nggak Kalah Mengerikan dan Bergentayangan, Inilah 7 Boneka Arwah Menyeramkan di Video Game
» Nggak Kalah Merinding, Inilah 7 Game Horor Legendaris Paling Mengerikan!
» Seram Dan Terasa Nyata! Inilah Rekomendasi Game Horor First Person Terbaik Sepanjang Masa!
» Bikin Merinding! Inilah 7 Game Horor Terbaik Selagi Menunggu RE: Village Rilis
» Siap Bawa Ketakutan Baru! Ini Game-game Horor Terbaru yang Wajib Kamu Mainkan di PS5
» Siapin Tisu, Inilah Game-Game Horor dengan Kisah yang Bikin Sedih Gamers!
» 10 Rekomendasi Game Horor PC Paling Bikin Merinding di 2020
» Jadi Ciri Khas, Ini 7 Senjata Paling Ikonis Sepanjang Seri Resident Evil

5. World War Z



Meski mengambil tema dari film buatan Brad Pitt dengan judul yang sama, World War Z justru punya gameplay yang mirip dengan Left 4 Dead. Namun, game ini juga punya keistimewaan tersendiri dengan berbagai aksi zombie yang lebih brutal, bahkan ada satu ketika para zombie seakan jatuh dari udara, membuat kita merinding seketika.

Kamu bersama temanmu akan berjibaku bersama teman menyelesaikan misi di setiap tempat yang berbeda dan menghabisi musuh para zombie. Menariknya, ada beberapa zombie yang memiliki role, sehingga harus dikalahkan dengan cara yang berbeda.

6. Identity V



Kini kita beralih ke platform mobile, ada game buatan NetEase Games, yaitu Identity V yang punya konsep gameplay layaknya Dead by Daylight. Hanya saja disini Identity V punya konsep yang lebih unik dengan gaya grafis ala tahun 80an dengan karakter yang lebih dark. Gameplay nya juga sama, kamu akan berperan menjadi pemburu yang menangkap para pemain yang menjadi manusia, sedangkan lainnya yang menjadi manusia harus berjibaku saling membantu untuk bisa kabur dari tempat tersebut.

7. LifeAfter



LifeAfter adalah game survival horor multiplayer yang sangat luas karena punya konsep open world. Disini kamu bermain bersama para pemain dari seluruh dunia, dan kamu akan berjuang bertahan hidup di dalam dunia yang sudah dipenuhi dengan zombie.

Disini kamu akan membentuk faksi bersama pemain lain, dan membuat kota dengan bangunan di dalamnya. Selain melawan zombie kamu juga bisa menjalankan kegiatan ekonomi seperti berjualan dan menjalankan misi, yang bisa menjamin kelangsungan hidup kamu di dunia pasca apokaliptik.

Itulah 7 game horor online yang seru dimainkan bersama teman. Jadi meski menakutkan, dengan bermain game horor bersama dengan teman, pastinya akan membuat permainan jadi lebih seru dan ini bisa menjadi pilihan lain selain bermain game multiplayer yang lebih kompetitif.

BACA JUGA BERITA INI
close