MAU JADI TANJIDOR? INI DIA DERETAN GAME ADAPTASI ANIME YANG GAK AKAN NGECEWAIN!
Rabu, 13 Oct 2021
4 Fist of The North Star: Lost Paradise
Beranjak dari game fighting, kini entri selanjutnya adalah Fist of the North Star: Lost Paradise. Dikembangkan oleh Studio yang sama dengan game Yakuza, game ini tentunya juga memberikan sensasi gameplay yang mirip dengan Yakuza Zero maupun Yakuza Kiwami. Lost Paradise ini mengangkat cerita original yang terinspirasi dari manga Fist of the North Star, dimana Kenshiro sang penerus Hokuto no Ken harus mencari musuh abadinya dan menyelamatkan Istrinya yang diculik. Ditengah perjalanan, Kenshiro menemukan sebuah kota bernama Eden yang misterius. Seperti seri Yakuza, para pemain akan diberikan gameplay aksi yang over-the-top, sekaligus segudang mini-games yang bisa menunda jalannya main story.
5. One Piece Pirate Warrior 4
Dengan suksesnya genre Musou secara keseluruhan, banyak sekali game yang mencoba memberikan formula yang mirip dengan game Dynasty Warrior namun dibalut dengan bumbu berbeda. Tak Jarang game adaptasi anime menggunakan sistem yang mirip demi agar tidak pusing mencari sistem unik sendiri. Salah satu contoh yang paling sukses adalah One Piece Pirate Warrior 4. Game yang satu ini sukses membuat banyak orang menggandrungi game dengan genre Musou. Dengan puluhan karakter berbeda yang bisa dimainkan, cerita One Piece yang khas, hingga keseruan dalam membantai puluhan lawan sekaligus. One Piece Pirate Warrior 4 ini masih menjadi game anime musou paling sukses sampai sekarang.
Baca ini juga :
» Review - Dragon Ball: Sparking! Zero
» Review ROG x EVANGELION EVA-02
» TCL 55 inch Google TV 4K UHD 55A50
» Suzume no Tojimari
» One Piece Film Red
» Mengenal pemain Elden Ring "Let Me Solo Her", Seorang samurai Yang kalahkan musuh tersusah di Elden
» Awas Maksiat! 7 Game Mobile Yang Gak Boleh Kalian Mainin Sebelum Buka Puasa Edisi 2022!
» PlayStation Plus Diumumkan, Apakah Lebih Worth It Dibanding Xbox Game Pass? Cari Tahu Sekarang!
6. Dragon Ball Z: Kakarot
Untuk kali kedua Dragon Ball masuk ke dalam list ini. Entri yang satu ini berbeda drastis dengan Dragon Ball Fighterz, yang mengangkat genre Fighting, Dragon Ball Z: Kakarot justru mengangkat genre RPG, dimana pemain akan dibawa mengikuti petualangan Goku dalam mengalahkan lawan-lawannya. Layaknya game JRPG seperti umumnya, pemain harus melakukan grinding agar bisa melawan boss fight seperti Frieza maupun Vegeta.
7. Demon Slayer - Kimetsu no Yaiba- The Hinokami Chronicles
Entri selanjutnya adalah game fighting terbaru yang mengangkat anime paling sukses tahun 2020, yaitu Demon Slayer - Kimetsu no Yaiba: The Hinokami Chronicles. Game Fighting yang satu ini mengangkat petualangan Tanjiro mulai dari awal petualangan hingga bagian cerita Mugen Train. Dengan sistem pertarungan yang telah disempurnakan lewat naruto ultimate ninja storm maupun Dragon Ball Z: Kakarot, Cyberconnect2 kini mengemas pertarunganTanjiro dengan proporsi epik! Demon Slayer - Kimetsu no Yaiba- The Hinokami Chronicles ini akan dirilis 15 Oktober 2021, jadi siapkan dompetmu ya!
Itu dia deretan game terbaik yang diadaptasi dari Anime, yang mana yang menjadi favoritmu? Langsung komen di bawah ya!
BACA JUGA BERITA INI