space
NOSTALGIA SAMBIL NYANTAI, INI DERETAN GAME PS2 YANG MESTI KAMU MAINKAN SAAT LIBUR DI RUMAH
-
Selasa, 17 Mar 2020
Pastinya kamu sudah betul bahwa wabah virus Corona di Indonesia sudah dinyatakan darurat, pemerintah sendiri sudah menghimbau untuk orang-orang belajar serta bekerja di rumah. Setiap pemerintah daerah pun juga mulai membatasi kegiatan di luar rumah untuk para warganya.

Bagi kamu para gamer, tentunya menghabiskan waktu dirumah dan "nyantai" adalah cara yang mudah. Namun, ada kalanya berbagai game terkini sudah semuanya kita tamatkan dan bingung untuk memainkan game apa lagi. Mungkin, salah satu alternatif yang seru adalah kamu bisa memainkan game-game lawas, terutama game-game di PS2 yang sangat seru. Nah, pada artikel ini kru KotGa akan menyebutkan nih deretan game PS2 yang mesti kamu mainkan saat libur dan nyantai dirumah. Apa saja? Yuk simak artikelnya!

Baca ini juga :
» Tahun 2023 Penuh Game Keren! Ini Dia List Game Yang Dinantikan Rilisnya di Tahun Ini!
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!
» 7 Game Terbaik yang Pantas Masuk dalam Kategori Game of the Year 2022!
» Halloween Udah Gak Serem! Seru-Seruan di Halloween Dengan 7 Game Ini!
» Banyak Game Seru yang Layak Ditunggu! Inilah Daftar Game Keren dari Summer Game Fest 2022
» Banyak Game Baru dari Waralaba Populer! Inilah Jadwal Rilis Game di Juni 2022
» Laris Manis Tanjung Kimpul! Inilah 7 Game Indie yang Masih Populer sampai Sekarang
» 8 Game PS2 Single Player Yang Paling Kece Dan Wajib Kamu Mainkan!
1. The Warriors
Satu lagi game Rockstar yang pernah sukses pada PlayStation 2 yaitu The Warriors. Bagi kamu yang sering nongkrong di rental pastinya sudah paham dengan game satu ini, game yang hanya mengadopsi dari film dengan judul yang sama pada tahun 1979 lalu ini ternyata membawa pundi-pundi keuntungan bagi Rockstar. Meskipun pada saat perilisannya menuai kontroversi karena menampilkan konten kekerasan, game The Warriors nyatanya justru laku keras dan banyak yang memainkankannya.

Game yang telah dirilis untuk PS2 pada tanggal 17 Oktober 2005 lalu ini memang menghadirkan gameplay yang sangat seru, terlebih apabila kamu memainkannya berdua bersama teman atau saudara. Oleh Sebab itu, game ini ternyata menjadi banyak yang mendapatkan permintaan oleh gamers untuk bisa di-remastered untuk konsol kekinian ataupun PC. Semoga saja.

2. Downhill Domination
Tidak peduli apakah kamu gamer veteran sekalipun, pasti nama developer Incognito Entertainment masih sangat asing terdengar. Popularitasnya memang cukup rendah di industri game, tapi kamu perlu tahu kalau developer ini pernah menawarkan salah satu game racing paling fenomenal yang masih dikenang dengan sangat baik hingga saat ini. Yup benar sekali, game tersebut adalah Downhill Domination.

Resmi dirilis untuk PlayStation 2 pada tahun 2003 lalu, Downhill Domination adalah game balapan sepeda gunung yang juga menghadirkan elemen kekerasan fisik di dalamnya. Menawarkan carrer mode yang terkesan cukup sederhana, kamu akan dibawa dalam sebuah perlombaan balap paling brutal yang pernah ada dalam sejarah olahraga sepeda gunung.

BACA JUGA BERITA INI
close