space
MAIN SAMBIL BELAJAR SEJARAH, INILAH 7 GAME BERTEMA KERAJAAN YANG WAJIB DIMAINKAN
-
Jumat, 19 Mar 2021
5. Total War

Game AAA strategi bertemakan perang kerajaan berikutnya adalah Total War. Sesuai dengan namanya, seri Total War mengusung konsep mekanisme pertarungan bergaya taktis real-time.

Baca ini juga :
» EA Sports FC 24
» Bisa Minum Lewat Headset hingga Cukuran RGB, Deretan Joke Brand Gaming di April Mop!
» Resesi Is Real? Game-Game Besar ini Harus Tutup di Tahun 2023!
» Tahun 2023 Penuh Game Keren! Ini Dia List Game Yang Dinantikan Rilisnya di Tahun Ini!
» Apakah Favoritmu Menang? Pengumuman Pemenang Penghargaan KotakGame Awards 2022
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!
» Akhir Tahun Banyak Cuan! 7 Game Dengan Diskon Terbesar SEGA Steam Sale 2022!
» 7 Game Terbaik yang Pantas Masuk dalam Kategori Game of the Year 2022!
Serupa dengan game-game seperti Assassin’s Creed dan Age of Empires, franchise game tersebut juga menampilkan berbagai peristiwa sejarah dari masa ke masa. Sebut saja seperti peristiwa Napoleon Bonaparte, zaman Shogun, masa kekaisaran Romawi, dan lain-lain. Menampilkan peristiwa konflik sejarah di dunia nyata, menjadikan Total War sebagai game layak dimainkan jika gamers menyukai tema perang kerajaan dan mendalami sejarah perang.

6. Dynasty Warriors

Dynasty Warriors menjadi salah satu franchise game action hack and slash ternama, yang menghadirkan konsep kerajaan kuno di Tiongkok atau seringkali dikenal dengan Romance of the Three Kingdoms. Tidak hanya sukses memiliki gameplay yang menyenangkan, Dynasty Warrior juga menampilkan karakter-karakter dari tokoh sejarah aslinya. Mulai dari Diaochan, Zhang Liao, Guan Suo, dan masih banyak lagi. Tokoh-tokoh ini diperlihatkan dengan ilustrasi yang lebih modern, garang, dan gerakan yang sangat lincah.

7. DomiNations


Lagi, game mobile perang antar kerajaan yang menarik untuk dimainkan adalah DomiNations. Sesuai dengan namanya, game ini memungkinkan gamers untuk memilih kerajaan sendiri. Perlu diketahui, DomiNations menghadirkan Nations yang diangkat dari elemen sejarah yang pernah ada, yaitu Sejong the Great dan Catherine the Great.

Bukan hanya memilih kerajaan dan memimpin pasukan untuk berperang, DomiNations juga membuat gamers untuk memperbarui senjata dan peralatan lainnya. Dengan begitu, pasukan tempur gamers akan menjadi lebih kuat dibandingkan para lawannya.

BACA JUGA BERITA INI
close