space
BANDAI NAMCO HADIR DI ANIME FESTIVAL ASIA SINGAPURA 2025 SEBAGAI EXHIBITOR
Pop
22 jam yang lalu

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Bandai Namco Entertainment Asia hari ini mengumumkan partisipasi mereka dalam Anime Festival Asia Singapore 2025. Hadir sebagai peserta pameran, Anime Festival Asia merupakan salah satu ajang terbesar di Asia Tenggara yang menampilkan budaya pop Jepang dan berbagai tren terkini.

Acara ini akan berlangsung pada Jumat, 28 November 2025 hingga Minggu, 30 November 2025, mulai pukul 10.00 hingga 20.00 SGT, bertempat di Suntec Singapore Convention & Exhibition Centre. Para pengunjung dapat menantikan akhir pekan yang penuh keseruan berisi demo game, kesempatan berfoto, hadiah eksklusif, aktivitas unik, dan kehadiran bintang tamu spesial di booth Bandai Namco Entertainment Asia.

Rasakan keseruan bergulir kembali dengan hadirnya gim konsol terbaru pertama dalam seri Katamari Damacy dalam 14 tahun, Once Upon A KATAMARI!

Dengan panggung baru, musik baru, dan item seperti magnet yang memberikan pengalaman bermain yang segar dan menggembirakan, pemain dapat memilih The Prince atau 68 Cousins lainnya sebagai karakter, atau menggunakan sistem kustomisasi baru untuk menciptakan karakter unik sendiri agar tampil berbeda dalam mode KatamariBall.

KatamariBall adalah mode di mana pemain dapat bertanding dalam multiplayer online melawan para Cousin dari seluruh dunia, atau mengasah kemampuan melalui permainan offline melawan CPU.

Once Upon A KATAMARI kini tersedia di PlayStation®5, Nintendo Switch™, Xbox Series X|S, dan PC melalui Steam®.

Hancurkan rintangan dalam arc cerita terakhir My Hero Academia dan taklukkan musuh-musuhmu dalam pertarungan 3v3 yang spektakuler! Ikuti perjalanan Deku dan para karakter lainnya dalam Perang Terakhir antara Heroes dan Villains, dan saksikan klimaks pertarungan dahsyat antara One For All dan All For One dalam MY HERO ACADEMIA: All's Justice!

MY HERO ACADEMIA: All's Justice adalah arena fighter 3D penuh aksi yang menampilkan karakter-karakter favorit dari franchise My Hero Academia dalam bentuk terbaru dan terkuat mereka, dibangun dengan Sistem Pertarungan yang Diperhalus yang menonjolkan Quirk masing-masing hingga batas maksimal.

MY HERO ACADEMIA: All’s Justice akan dirilis pada 5 Februari 2026 untuk PlayStation®5 dan Xbox Series X|S, serta pada 6 Februari 2026 untuk PC melalui Steam®.

Dalam Little Nightmares III, ikuti perjalanan Low & Alone saat mereka mencari jalan keluar dari Nowhere. Terperangkap dalam Spiral, kedua sahabat ini harus bekerja sama untuk bertahan hidup di dunia berbahaya penuh delusi dan melarikan diri dari ancaman besar yang bersembunyi dalam bayang-bayang.

Baca ini juga :
» MMORPG Petualangan Anime Isekai “Blue Protocol: Star Resonance” Mulai Tahap CBT Hari Ini!
» Square Enix, Bandai Namco, dan Publisher Jepang Lainnya Minta OpenAI dan Sora Stop "Belajar" Dari Mereka
» Akhir Epik Trilogi Erdrick Tiba! DRAGON QUEST I & II HD-2D Remake Resmi Dirilis
» WWE x Tekken, Kolaborasi Gulat Profesional Dengan Fighting Game Mendunia Akan Datang?
» Rayakan Peluncuran Little Nightmares III, Faceplate Kontroler GameSir Super Nova Edisi Terbatas!
» Soundtrack Epik Towa and the Guardians of the Sacred Tree Sudah Tersedia di Seluruh Dunia!
» Preview Once Upon a Katamari: Petualangan Bergulir Menembus Waktu
» Preview Game My Hero Academia All’s Justice - Menarik Buat Dicoba, Ada Tapinya

Untuk pertama kalinya dalam franchise ini, hadapi ketakutan masa kecil bersama seorang teman melalui co-op online. Little Nightmares III juga dapat dimainkan secara solo dengan pendamping AI.

Little Nightmares III kini tersedia di PlayStation®5, PlayStation®4, Nintendo Switch™ 2, Nintendo Switch™, Xbox Series X|S, Xbox One, dan PC melalui Steam®.

Di dunia masa depan tempat manusia dan Revenant hidup berdampingan, kemunculan mendadak Luna Rapacis menyebabkan para Revenant berubah menjadi monster tak berakal yang disebut Horrors.

Sebagai pemburu Revenant, pemain harus mencegah kehancuran dunia yang tak terelakkan dengan melakukan perjalanan ke masa lalu bersama seorang gadis bernama Lou, yang memiliki kekuatan untuk memanipulasi waktu.

Sebuah petualangan epik menanti dalam CODE VEIN II, di mana pemain dan rekan pilihan akan menjelajahi dunia pasca-apokaliptik, menghadapi pertempuran sengit melawan musuh-musuh kuat, dan mengungkap kisah yang melampaui batas waktu.

CODE VEIN II akan dirilis pada 29 Januari 2026 untuk PlayStation®5 dan Xbox Series X|S, serta 30 Januari 2026 untuk PC melalui Steam®.

Masuki dunia menegangkan The Blood of Dawnwalker, di mana eksplorasi dan pilihan pemain akan membentuk perjalanan Coen.

Sebagai seorang Dawnwalker, Coen tidak sepenuhnya manusia maupun vampir. Pada siang hari, ia bertarung menggunakan pedang dan rune magis berupa bekas luka berdarah di kulitnya, sementara pada malam hari ia menyalurkan naluri supernaturalnya, membuka rangkaian kekuatan baru termasuk cakar vampir mematikan dan Shadowstep, kemampuan yang memungkinkannya bergerak cepat melintasi atap-atap bangunan.

The Blood of Dawnwalker merupakan bab pertama dari saga role-playing terbaru besutan Rebel Wolves — sebuah RPG dark fantasy dunia terbuka dengan fokus kuat pada cerita dan narasi.

Gim ini akan tersedia pada PlayStation®5, Xbox Series X|S, dan PC melalui Steam®, dan dijadwalkan rilis pada tahun 2026.

Digimon Story Time Stranger adalah RPG dengan elemen monster-taming yang mengeksplorasi ikatan mendalam antara manusia dan Digimon melalui sebuah kisah epik yang mengungkap misteri kehancuran dunia.

Mulailah petualangan yang melintasi dunia manusia dan Digital World, kumpulkan serta besarkan berbagai Digimon untuk bertarung dalam sistem pertempuran turn-based.

Digimon Story Time Stranger kini tersedia di PlayStation®5, Xbox Series X|S, dan PC melalui Steam®.

SWORD ART ONLINE Fractured Daydream adalah gim petualangan multipemain berskala besar pertama dalam franchise SWORD ART ONLINE, menghadirkan pengalaman single-player dan online hingga 20 pemain lainnya.

Dalam SWORD ART ONLINE Fractured Daydream, sebuah sistem baru ditambahkan ke dunia ALfheim Online, namun malfungsi membuat seluruh dunia dan garis waktu bertabrakan, menciptakan latar yang unik dan penuh tantangan bagi Kirito dan teman-temannya.

Pemain dapat menikmati gameplay aksi penuh intensitas, termasuk boss raid yang mendebarkan dan berbagai misi Co-Op.

SWORD ART ONLINE Fractured Daydream kini tersedia di PlayStation®5, Nintendo Switch™, Xbox Series X|S, dan PC melalui Steam®.

TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close