Seperti yang kita ketahui, semenjak dirilis di awal November 2016 silam, console NES Mini / NES Classic, sangatlah laris manis tanjung kimpul. Pokoknya, hampir seluruh gamer yang ada di dunia ini, berbondong-bondong untuk membeli console super jadul yang masih nge-hit ini.
Dikarenakan hal tersebut, walhasil, seiring dengan berjalannya waktu, stok dari console inipun kian menipis saja. Padahal, hingga detik ini, permintaan (demand) terhadap console ini teruslah membumbung tinggi saja.
Nah dikarenakan oleh fakta yang terjadi di lapangan ini, walhasil, beberapa hari yang lalu, Nintendo secara resmi mengumumkan bahwa, mereka akan menambah lagi stok NES Classic dan nantinya akan mulai diperjual-belikan lagi di musim panas 2018 mendatang.
Baca ini juga :
» Belum Dijual, Seorang Fans Nintendo Switch 2 Sudah Mulai Camping di Depan Toko
» Nintendo Umumkan Tanggal Rilis Switch 2, Sayangnya China Harus Lebih Bersabar
» Meskipun Nintendo Berikan Aturan Ketat, Tapi Scalper Switch 2 Sudah Mulai Bergerak
» Cartridges Switch 2 Tidak Diisi Game? Nintendo Pastikan Akan Berjalan Seperti Biasa
» Nintendo Switch 2 Gunakan Emulator Untuk Jalankan Game Backward Compability?
» Nintendo Switch 2 Akan Punya Performa Hampir Setara PS4, Naik 10x Lipat Tapi Baterai Jadi Boros?
» Nintendo Switch 2 Akan Dirilis Resmi di Asia Tenggara, Tapi Indonesia Tidak Termasuk?
» Nintendo Switch 2 Sudah Mulai Dikembangkan Sebelum 2019 dengan Nama Pertama "Super Nintendo Switch"
Ya, jadi bagi Kotakers yang mungkin hingga saat ini, belum sempat untuk membeli console mini ini, bersiap-siaplah untuk tersenyum lebar. Sejauh tulisan ini diturunkan, belum diketahui lagi secara pasti terkait harga dan game-game yang akan kita dapatkan ketika membeli console ini di tahun 2018 depan.
Namun, kalau menurut Kru KotGa, rasanya kita akan mendapatkan harga dan koleksi game yang sama seperti sebelumnya alias, masih berharga sekitar $60 dan berisikan 30 game klasik NES. Jadi sekali lagi, siap-siap untuk membeli NES-nya ya Kotakers.
(KotakGame)