space
TAK DAPATKAN TRILOGI, ANDREW GARFIELD AKUI PUAS KARAKTERNYA MENDAPAT PENUTUP DI NO WAY HOME!
Pop
Jumat, 07 Jan 2022

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Setelah sepanjang tahun 2021 Andrew Garfield terus menyangkal bahwa dirinya hadir dalam Spider-Man No Way Home, setelah satu bulan berlalu dari penayangan Spider-Man No Way Home, akhirnya kini Andrew akhirnya membuka suara. Hal ini menjadi sangat lucu karena sepanjang tahun 2021, dimana Andrew Garfield mempromosikan film The Eyes of Tammy Faye dan Tick, Tick…BOOM!, ia selalu diganggu oleh pertanyaan apakah dirinya hadir dalam Spider-Man No Way Home.

Setelah satu bulan berlalu, akhirnya Andrew Garfield membuka suara terkait hadirnya dirinya dalam Spider-Man No Way Home. Ia mengaku bahwa walau dirinya tidak mendapatkan trilogi seperti kedua rekan kerjanya Tobey dan Tom, ia merasa cukup puas karena ia mendapatkan setidaknya penutup dari karakter yang ia mainkan. Penutup yang dimaksud disini adalah lanjutan dan perkembangan karakter dari Peter Parker versi Andrew Garfield, yang pada Amazing Spider-Man 2 gagal menyelamatkan Gwen Stacy, dalam No Way Home ia berhasil menyelamatkan MJ.

Baca ini juga :
» Menyusul God of War: Ragnarok, Game Marvel Spider-Man 2 Bakal Masuk ke PC 30 Januari 2025!
» Trailer Game Multiplayer Spider-Man Bocor Di Internet
» Tidak Hanya New Game Plus! Marvel’s Spider-Man 2 Berikan Banyak Fitur Baru Di Update Terbarunya
» Venom Segera Menuju Marvel’s Spider-Man 2 Sebagai DLC?
» Ril Paling Ngebut! Marvel's Spider-Man 2 Berhasil Terjual 2,5 Juta Kopi Dalam 24 Jam!
» Ada Indonesianya Coy! Sony Konfirmasi Kalau Marvel's Spiderman 2 Bakal Ada Subtitle Dengan Bahasa Indonesia
» Spesifikasi PC Untuk Memainkan Spider-Man Remastered
» Marvel Resmi Perkenalkan Spider-Man dengan Orientasi LGBT Pertamanya
Andrew juga merasa cukup senang karena diundang untuk bermain sekali lagi menjadi Peter Parker dalam No Way Home, karena ia berkesempatan untuk bekerja sama dengan beberapa nama legendaris dan juga membantu perkembangan karakter dari Peter Parker versi Tom Holland.

Sampai saat ini masih belum ada informasi mengenai apakah Amazing Spider-Man akan mendapatkan film ketiga, namun selama beberapa waktu di akhir tahun 2021 para penggemar sudah beramai-ramai menyerukan dukungan dan menuntut Sony untuk membuat film Amazing Spider-Man 3.

Sumber: Screenrant Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

BACA JUGA BERITA INI