space
RAYAKAN HARI JADI, DEVELOPER GAME LOKAL, TOGE PRODUCTIONS GELAR SALE DI STEAM!
PC
Selasa, 18 Jan 2022

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Toge Productions dikenal sebagai salah satu developer sekaligus publisher game asal Indonesia yang sudah mendunia. Selain mengembangkan game-game lokal, Toge Productions juga pernah membantu menerbitkan game-game indie luar Indonesia. Untuk menyambut hari jadinya tepat pada 17 Januari 2022 yang ke-13 tahun, mereka baru saja menggelar diskon besar-besaran untuk berbagai judul game terbitan mereka di Steam.

Baca ini juga :
» Metro 2033 Redux Gratis di Steam Hanya Sampai Besok, Buruan Claim!
» Bom Review Negatif, Player Tekken 8 Keluhkan Update Season 2 Tidak Balance, Ancam Berhenti Main
» Steam Menghapus Game “Sniper: Phantom’s Resolution” Setelah Ditemukan Malware dalam Demonya
» Spesifikasi The Last of Us Part II Remastered PC Dirilis, Butuh RTX 4080 Buat Jalan 4K 60FPS?
» Western Digital (WD) Dilaporkan Akan Berhenti Produksi SSD dan Fokus ke HDD Untuk Enterprise
» Sentuh 1 Juta Player di Hari Perilisan, Tapi Review Monster Hunter Wilds Di Steam "Mixed"
» RTX 4060 Jadi Graphic Card Dengan Pengguna Paling Banyak Menurut Steam Hardware Survey
» Steam Pecahkan Rekor Baru 40,2 Juta Pengguna Online, Berkat Monster Hunter Wilds?
Toge Productions Anniversary Sale digelar di Steam mulai 18 Januari hingga 20 Januari 2022 waktu Indonesia. Dengan waktu terbatas, para pemain bisa membeli dan memainkan game-game terbitan Toge Productions dengan harga miring. Mulai dari Ultra Space Battle Brawl, Coffee Talk, Rising Hell, My Lovely Daughter, Rage in Peace, Infectonator: Survivors, dan lainnya. Selain penawaran diskon, developer ini juga merilis demo yang bisa dimainkan langsung di Steam seperti Kriegsfront Battlescaper, Coffee Talk Episode 2: Hibiscus & Butterfly, dan Vanaris Tactics. Sementara demo A Space for the Unbound masih bisa dimainkan di Steam sejak 2021 lalu dan masih belum diungkapkan peluncuran versi full-nya.


Toge Productions memulai perjalanannya dalam menggarap game pada 2009, dimana mereka mengembangkan game-game flash. Kemudian, di 2017 Toge Productions mulai membangun divisi publishing untuk menggandeng sekaligus menerbitkan game-game buatan developer Indonesia. Di samping itu, mereka juga menciptakan Toge Game Fund Initiative yang bertujuan untuk membantu developer game Asia Tenggara lainnya yang sedang naik daun.

Sumber: IGN SEA

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

BACA JUGA BERITA INI
close