SCARLET NEXUS
xboxone
Selasa, 29 Jun 2021
Visual Memukau yang Estetis
Ketika memainkan demo Scarlet Nexus untuk kali pertama, kami langsung mengatakan bahwa style karakter dan alur cerita game ini berasa seperti menonton anime. Tidak dapat dipungkiri bahwa Scarlet Nexus memang dirancang untuk para pecinta game JRPG bergaya anime atau pecinta anime. Apalagi mengingat game ini akan diadaptasi ke serial animasi, yang siap diluncurkan pada Juli 2021 mendatang. Apabila pemain lebih cenderung menyukai dubbing bahasa Jepang, Scarlet Nexus menghadirkan 2 opsi sulih suara, yaitu Inggris dan Jepang.
Baca ini juga :
» Review - SWORD ART ONLINE: Fractured DaydreamKami juga mengapresiasi animasi dialog yang tergolong unik dan menarik. Saat berkomunikasi dengan karakter tentu mengingatkan kami akan scene di serial Tales of. Pemain dapat melihat dialog antar karakter dengan frame kotak-kotak, lengkap dengan mimik mereka. Sehingga tidak semua dialog dijadikan cutscene layaknya game-game besar pada umumnya. Dialog dipresentasikan dengan slideshow yang menarik dan bergerak secara dinamis. Hal ini membuat adegan di sepanjang permainan tampak lebih dramatis.
» Review Lenovo Legion Go
» Interview Michael Murray, Producer Tekken 8 - Potensi Munculnya Karakter Pencak Silat
» Peripheral Cooler Master SF6 Chun-Li Edition
» Rise of the Ronin - Review
» EA Sports FC 24
» Kembali Jadi Pilot Mecha di Game Legendaris PS1!
» Final Fantasy XVI
Selain animasi dialog karakter, Scarlet Nexus juga menampilkan visual lanskap dan desain makhluk-makhluk monster abstrak yang dirancang indah dan memukau. Ilustrasi The Others menjadi perpaduan antara fantastis dan keburukan yang membawa kehancuran bagi dunia. Meskipun tampilannya terlihat mengganggu, tetap saja indah dan estetis karena mengusung konsep surealis di setiap monsternya yang menggabungkan objek sehari-hari dengan unsur organ hewan. Belum lagi ditambah nuansa futuristik, yang menampilkan segala kabel yang terpasang dimana-mana, banner neon membuat konsep visual lanskap tampak menggabungkan antara semi cyberpunk dengan distopia yang menakjubkan.
Kesimpulan
Usaha ambisius Bandai Namco dalam mengembangkan Scarlet Nexus boleh kami apresiasi dengan baik. Mereka mampu mengemas kombinasi antara JRPG dengan visual bergaya anime dengan mekanisme yang penuh aksi. Combat di dalam game ini terbilang seru, menyenangkan, dan variatif. Kemampuan psikokinesis yang dimiliki karakter utama terbilang unik, apalagi jika pemain mengaktifkan kemampuan spesial yang luar biasa. Kemampuan karakter lainnya yang bervariasi juga menjadi salah satu daya tarik mekanisme pertarungan di sini. Sungguh menyenangkan bisa meminjam kemampuan setiap anggota party.Berdurasi sekitar kurang lebih 40 jam, Scarlet Nexus berhasil mencapai tingkat kesuksesan yang mengesankan. Bukan hanya dari segi combat. Alur cerita yang disuguhkan juga membuat rasa penasaran pemain memuncak. Misteri yang tampaknya akan memiliki twist di pertengahan hingga akhir cerita, sampai pembangunan karakter melalui tindakan bonding yang memperkaya cerita. Dari segi desain, tidak diragukan lagi mengingat perpaduan konsep brainpunk dan surealis menciptakan konsep visual yang indah dan memukau. Satu hal yang menurut kami agak disayangkan adalah fitur sampingan yang cukup minim dan misi tambahan yang tergolong repetitif. Terlepas dari itu semua, Scarlet Nexus kami rekomendasikan sebagai game JRPG memuaskan yang patut dimainkan tahun ini.
Kesimpulan Review: Scarlet Nexus
- (+) KELEBIHAN
- Plot yang bikin penasaran
- Grafis dan visual memukau
- Combat unik
- Soundtrack keren
- Kemampuan setiap karakter yang unik
- (-) KEKURANGAN
- Misi sampingan terlalu repetitif
- Minimnya fitur tambahan
BACA JUGA BERITA INI