Jika kalian adalah penggemar berat seri game PES, hadirnya PES 2019 tentunya mungkin akan sedikit mengecewakan kalian. Terutama dari segi makin berkurangnya lisensi yang dimilikinya serta berbagai perombakan yang sebenarnya tidak terlalu mencolok dari seri sebelumnya dan Konami sepertinya hanya memolesnya dengan berbagai sentuhan "minor" yang mungkin tidak terasa sepanjang gameplay.
myClub sebagai tombak utama fitur multiplayer juga tidak bisa menjadi daya jual utama dari seri terbaru Pro Evolution Soccer ini. Satu yang menjadi kelebihannya adalah sisi yang lebih merakyat bagi para gamer PC, karena di PES 2019 ini spesifkasi PC yang dibutuhkan untuk memainkannya tidak terlalu tinggi jika dibandingkan dengan kompetitor dari tahun ke tahun.
Kru KotGa berharap Konami akan benar-benar berbenah pada seri PES 2020 mendatang, entah dari sisi gameplay, grafis, multiplayer, ataupun Master League yang selalu di favortikan para gamer. Tidak hanya untuk para fans, melainkan agar menghadirkan kompetisi antar game sepakbola yang lebih baik, mengingat FIFA juga sudah cukup nyaman dengan fitur yang dimilikinya dan tidak ada perombakan gameplay signifikan selama beberapa tahun belakangan ini.
Kesimpulan Review: PES 2019
70KotakGame.com RATING
(+) KELEBIHAN
Minor Improvasasi grafis dan animasi
Master League mendapatkan sedikit konten baru
skill traits yang membuat gameplay sedikit berwarna
Dukungan HDR untuk semua platform
(-) KEKURANGAN
Berkurangnya lisensi
myClub yang masih monoton
Terlalu mahal untuk game yang tidak mengalami banyak perombakan