space
10 HP ANDROID TERBAIK PALING DICARI JULI 2020
-
Kamis, 09 Jul 2020

6. Realme X3 SuperZoom



Dari jajaran flagship dan smartphone gaming, ada Realme X3 Superzoom yang dibanderol dengan harga sekitar 7 jutaan Rupiah. Ponsel ini dilengkapi dengan segudang spesifikasi tinggi, seperti Snapdragon 855+, chipset dengan arsitektur 7nm serta GPU Adreno 640.

Layar 6.6 inci IPS LCD milik Realm X3 ini juga sudah mampu hingga refresh rate 120Hz. Dari soal memori, terdapat dua versi, di mana yang paling tinggi menggunakan RAM 12GB dan ROM 256GB. Sektor kamera, Android ini punya dua kamera selfie serta empat kamera belakang dengan lensa berbeda.

Baca ini juga :
» Review HP Envy MOVE AIO 24-CS003D
» Game Kingdom Building yang Bikin Kamu Ketagihan Main Non-stop! Review Top Troops
» OMEN by HP 16 WF0031TX
» HP Pavilion Aero 13-BE2001AU
» Rekomendasi Build Kirara di Genshin Impact versi 3.7
» Rekomendasi Build Yoimiya di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Yae Miko di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Kaveh di Genshin Impact versi 3.6

7. Realme Narzo



Kembali ke jajaran smartphone Android kelas menengah, Realme menghadirkan produk unggulannya yang juga cukup hype, bernama Realme Narzo. Smartphone Android ini dibanderol dengan harga 3 jutaan Rupiah. Dengan harga tersebut kamu bisa mendapatkan spesifikasi Helio G90T dengan RAM 4GB dan ROM 128GB.

Realme Narzo juga dilengkapi dengan layar beresolusi 1080x2400 pixel dengan refresh rate yang sudah mencapai 90Hz. Dari sektor kamera, ponsel ini dilengkapi dengan empat kamera sekaligus yang mampu merekam video hingga resolusi 4K.

8. Samsung Galaxy A11



Balik lagi ke smartphone murah keluaran Samsung, kali ini ada Galaxy A11. Android ini dibanderol dengan harga 2,1 jutaan Rupiah, namun punya penampilan yang lebih elegan dengan desain Infinity O Display yang kekinian, sehingga ponsel ini tidak terlihat murahan.

Selain itu smartphone Android ini juga dilengkapi dengan RAM 3GB dan ROM 32GB yang bisa menemani aktivitas sosial media hingga bermain game ringan dengan cukup lancar. Urusan daya, smartphone ini juga sudah disematkan baterai yang cukup besar dengan kapasitas 4000 mAh.

9. Xiaomi Mi 10



Smartphone flagship lainnya juga datang dari Xiaomi dengan Mi 10 nya yang punya harga sekitar 9 jutaan Rupiah. Harga yang cukup tinggi ini tentunya sebanding dengan spesifikasi yang dibawa, yaitu Snapdragon 865, RAM 8GB dan ROM 256GB.

Dari sektor kamera juga didukung dengan lensa utama beresolusi 108 MP dengan tiga lensa berbeda lainnya. Kamera ini pun mampu merekam video hingga resolusi 8K 30fps. Layarnya pun menggunakan jenis curved AMOLED 6.67 inci dengan refresh rate hingga 90Hz.

10. Oppo A52



Terakhir ada smartphone Android yang cukup banyak menghiasi toko-toko ponsel di Indonesia, yaitu Oppo. Kali ini seri A52 cukup menjadi incaran karena tak hanya harganya yang cuma 2 jutaan Rupiah, tapi juga spesifikasi yang dibawanya.

Smartphone Android ini disematkan Snapdragon 665 dengan RAM 6GB dan ROM 128GB. Kemudian ponsel ini juga dilengkapi empat kamera sekaligus untuk urusan memotret momen yang memiliki fungsi lensa masing-masing.

Itulah 10 HP Android Terbaik Paling Dicari Juli 2020, jadi smartphone mana yang paling ingin kamu beli dan gunakan dari daftar diatas? Yang, pasti sesuaikan dengan kebutuhan budget kamu ya.

KotakGamew

BACA JUGA BERITA INI
close