space
REKOMENDASI VGA UNTUK GAMER PALING PAS TANPA HARUS REBUTAN DENGAN MINER!
-
Selasa, 16 Feb 2021

3. RX 570 4GB


Sama seperti kakaknya, AMD Radeon RX 570 4GB adalah kartu grafis yang sempat menjadi primadona para miner sekitar tahun 2017 - 2018. Saat ini stok bekas RX 480 4GB bertebaran dimanapun. Menariknya, kartu grafis tersebut memiliki performa sedikit dibawah GTX 1060 6GB dan mampu memainkan game pada resolusi 1080p. Menurut pantauan kru KotGa saat ini AMD Radeon RX 480 dibanderol dengan harga pasaran dibawah Rp. 2.000.000 sampai sesuai dengan kondisinya.

4. GTX 1070


Kartu Grafis GTX 1070 juga sempat menjadi primadona kala itu. Memiliki performa yang lebih baik dari GTX 1060 tentunya, kartu grafis tersebut masih sangat mampu memainkan pada resolusi 1080p bahkan dengan settingan grafis rata kanan. Menurut pantauan kru KotGa saat ini NVIDIA GeForce GTX 1070 dibanderol dengan harga pasaran Rp. 4.500.000 sampai dengan Rp. 5.500.000 sesuai dengan kondisinya.

5. GTX 1050 Ti


NVIDIA GeForce GTX 1050 Ti adalah kartu andalan gamer irit pada masanya dan dikabarkan akan dirilis ulang oleh NVIDIA. Kartu grafis GTX 1050 Ti sendiri jika memang benar akan diluncurkan ulang akan menjadi jawaban untuk para gamer setidaknya memiliki kartu grafis untuk memainkan game-game ringan atau low-end. Namun jika kamu tidak sabar ingin membelinya, menurut pantauan kru KotGa saat ini NVIDIA GeForce GTX 1050 Ti dibanderol dengan harga pasaran Rp. 1.300.000 sampai dengan Rp. 1.800.000 sesuai dengan kondisinya.

Baca ini juga :
» EA Sports FC 24
» Bisa Minum Lewat Headset hingga Cukuran RGB, Deretan Joke Brand Gaming di April Mop!
» Resesi Is Real? Game-Game Besar ini Harus Tutup di Tahun 2023!
» Tahun 2023 Penuh Game Keren! Ini Dia List Game Yang Dinantikan Rilisnya di Tahun Ini!
» Apakah Favoritmu Menang? Pengumuman Pemenang Penghargaan KotakGame Awards 2022
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!
» Akhir Tahun Banyak Cuan! 7 Game Dengan Diskon Terbesar SEGA Steam Sale 2022!
» 7 Game Terbaik yang Pantas Masuk dalam Kategori Game of the Year 2022!
Nah, itulah berbagai VGA atau kartu grafis yang kru KotGa rekomendasikan jika kamu tidak sabar ingin bermain game di PC namun tidak ingin rebutan dengan para miner atau tidak ingin membeli harga kartu grafis dengan harga yang tak masuk akal. Jika kamu memiliki jangan ragu untuk menyebutkannya di kolom komentar ya!

(KotakGame)

BACA JUGA BERITA INI
close