Spekulasi mengenai Platinum Games yang perlahan mulai ditinggalkan oleh para pegawai dan staff-nya sepertinya semakin ada benarnya. Hal ini dibicarakan oleh Hideki Kamiya yang juga baru-baru ini mengumumkan studio barunya yang dibantu oleh Capcom, diisi beberapa mantan pegawai dan staff Platinum Games untuk mengurus Okami.
Baca ini juga :» Rumor: NieR 3 Sudah Dalam Tahap Pengembangan
» Granblue Fantasy Versus: Rising Umumkan Kolaborasi Dengan Nier Automata
» Kreator Bayonetta, Hideki Kamiya Keluar dari PlatinumGames
» Setelah Belajar Dari kegagalan, Platinum Games Percaya Kini Mereka Bisa Mengerjakan Scalebound
» Proyek Baru Pencipta Bayonetta, Sol Cresta Akan Rilis 22 Februari 2022!
» Harapan Palsu? Hideki Kamiya Ajak Para Penggemar untuk Lupakan Bayonetta 3
» Boss Besar Platinum Games Ungkap Lebih Tertarik dengan Google Stadia Daripada PS5
» Pengembangan Terhambat? Bayonetta 3 Mungkin Akan Ditunda Rilisnya ke 2020
Dalam kanal Youtube miliknya, Kamiya terlihat sedang berpesta dan kumpul-kumpul bersama petinggi Platinum Games yang mungkin jadi tanda besar di awal rumor ini.
Selain itu dirinya juga menghadiri pesta yang diadakan director Bayonetta Origins Abebe Tinari, Director Bayonetta 3 Yusuke Miyata, Director Astral Chain Takahisa Taura, Director Metal Gear Rising Kenji Saito, dan Character Designer untuk Resident Evil dan Anarchy Reign Masaki Yamanaka.
Selain Tinari yang sudah dikonfirmasi kepergiannya dari Platinum Games bulan lalu, ini jadi tanda bahwa Platinum Games juga sudah ditinggalkan oleh Taura, Saito, Miyata, dan Yamanakan dari jajaran petinggi mereka yang bekerja di project Bayonetta 3 dan Bayonetta Origins.
Akan sangat menarik untuk dipantau terus kedepannya bagaimana nasib Platinum Games jika ditinggal banyak orang besar mereka. Mengingat Platinum Games merupakan studio yang punya identitas dimana game-game mereka punya kualitas tinggi, apakah akan menurun? Atau kemungkinan terburuknya, Platinum Games perlahan menutup studio mereka.
Tapi rasanya Platinum Games masih bisa membuktikan diri mereka tanpa para petinggi mereka jika memang ditinggalkan. Semoga Platinum Games kedepannya masih bisa memberikan game-game keren.