space
BOSS SONY INTERACTIVE SEBUT SONY MAU MENDUKUNG FITUR CROSS-PLAY LEBIH LAGI
Switch
Senin, 21 Jun 2021

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Setelah menjadi perusahaan yang terlambat dalam mengadopsi sistem cross-play, CEO dari Sony Interactive Entertainment, Jim Ryan mengatakan Sony ingin memperbanyak sistem cross-platform multiplayer untuk game PlayStation.

Melalui wawancara eksklusif dengan Axios, Jim mengatakan bahwa mereka mendukung dan mendorong sistem cross-play, sembari mengatakan bahwa beberapa game besar seperti Fortnite, Rocket League, Call of Duty dan Minecraft sudah mendukung sistem ini.

Baca ini juga :
» Presiden Nintendo Khawatir Gamers Muda Bisa Kelewatan Switch 2 Karena Mahal
» Sony Angkat Region Block Game Mereka di Steam, Akhirnya Bisa Dimainkan Secara Global!
» Nintendo Switch 2 Meledak di Pasaran! Laris Manis dalam 4 Hari Pertama
» Rangkuman State of Play Juni 2025, Banyak Game Seru Hadir!
» Sony Sudah Tak Lagi Membuat Smartphone Xperia Secara Mandiri
» Main Lineage2M di Warnet Premium, Dapatkan Bonus Main Gratis 1 Jam
» Pengguna Youtube Unggah Video Gameplay Cyberpunk 2077 yang Dimainkan Di Switch 2
» Blibli Resmi Umumkan Akan Jual Nintendo Switch 2 di Indonesia
Dalam wawancara yang sama, Jim juga mengatakan bahwa PlayStation tidak berencana untuk menghentikan dukungan tersebut, dan berkata bahwa jumlah game yang akan mendukung cross-play akan bertambah banyak.

Tentunya hal ini menjadi berita yang sangat positif bagi industri game. Terlebih pada tahun 2018 terjadi kontroversi dengan game Fortnite, dimana ketika Fortnite rilis di Switch, para pemain PS4 tidak bisa bermain dengan teman-teman yang bermain di Switch.

Sumber: IGN.com

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

BACA JUGA BERITA INI