Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Tekken 8 kembali menjadi perbincangan hangat setelah salah satu pro player terhebatnya, Knee, membagikan cuitan mengenai absurdnya agresivitas di Tekken 8. Lewat cuitannya, Knee membicarakan opininya mengenai hal tersebut dengan mengatakan bahwa agresif Tekken 8 itu absurd, serta tidak adanya “imbalan” jika kamu hebat dalam hal bertahan.
Knee juga melanjutkan agresivitas ini tidak memungkinkan untuk semua karakter, belum lagi keseimbangan antara serangan dan pertahanan terlalu satu sisi. Padahal Tekken adalah dimana saat pemain bisa bertahan dengan baik, menghindar, dan juga mempunyai kesabaran.
Sepertinya Bandai Namco Entertainment mempunyai banyak PR setelah opini dari Knee ini. Karena bagaimanapun juga, opini dari seorang pro player yang sudah lama dan menjadi legenda pada game Tekken ini tidak bisa dipandang sebelah mata. Publik juga sempat menyerang review Tekken di Steam dikarenakan fitur Fight Pass dan Shopnya sehingga Bandai sepertinya harus melakukan sesuatu untuk menjaga keharmonisan komunitas yang sudah ada lebih dari 1 dekade.