space
THE LAST OF US PART II
PS4
Jumat, 12 Jun 2020

Endure and Survive

Sama seperti quote yang Ellie sering tirukan dari buku komik favoritnya, "Endure and Survive" rasanya sudah menjadi tema utama dari franchise ini. Karena jika dilihat dari semua peristiwa dan pengorbanan yang harus dilalui Joel, Ellie dan karakter-karakter lainnya, semua itu selalu berakhir pada satu tujuan yaitu untuk terus berjuang dan bertahan hidup. Tema ini tidak hanya mengekang pada jalan ceritanya saja, karena keseluruhan gameplay dalam The Last of Us juga menekankan prinsip ini.

Mungkin sebagian pemain yang masih asing dengan franchise The Last of Us melihatnya sebagai game third-person action normal yang banyak di pasaran, namun ada perbedaan tersendiri yang membuatnya spesial yaitu dari unsur realisme saat dihadapkan pada pertempuran asli. Untuk The Last of Us Part II sendiri, Ellie karakter yang kamu kendalikan dibekali dengan berbagai macam persenjataan mulai dari pistol, rifle, shotgun, dan beberapa senjata yang bisa dibuat sendiri seperti molotov, trap mine dan lain sebagainya.

Meskipun dibekali dengan persenjataan yang cukup lengkap, kebutuhan akan amunisi serta resource lain untuk melakukan crafting cukup terbatas, sehingga kamu tidak bisa sembarangan saat menggunakan senjata. Saat musuh dirasa terlalu banyak dan kamu hanya memiliki sedikit amunisi untuk dipakai, maka keputusan terbaik adalah dengan membunuh secara diam-diam atau mengelabui musuh untuk kabur. Apapun keputusan yang kamu ambil, akan selalu ada dampak tertentu yang didapat.

Baca ini juga :
» 7 Alasan Wajib Main Rise of the Ronin! Game Open World Rasa Souls Eksklusif Paling Dinanti
» 8 Tips Menjadi Ronin Terbaik di Game Open World Terbaru, Rise of the Ronin
» Rise of the Ronin - Review
» Spider-Man: Across the Spider-verse
» The Last of Us Part 1 Remake
» Grafis Cantik Bukan Jaminan! 7 Game Dengan Grafis Extra Ciamik, Namun Gagal di Pasaran!
» Review realme 9 Pro+ Free Fire Limited Edition
» Jadi Petualang Tak Pernah Salah! 7 Game Eksplorasi Baru Yang Akan Rilis di 2022!

Misalnya jika kamu memutuskan untuk mengalahkan semua musuh dengan resiko kehabisan banyak amunisi, maka ada kemungkinan besar kamu tidak akan mendapatkan banyak timbal balik positif karena hanya ada sedikit dari musuh yang menjatuhkan amunisi untuk diambil. Namun jika kamu memutuskan untuk mengelabui musuh yang ada tanpa harus membunuh mereka, kamu akan dihadapkan pada skenario sneaking yang terasa lambat dan penuh resiko, apalagi jika kamu harus melakukan backtracking ke lokasi yang sama.

Saat berada dalam pertempuran, kamu dapat berlindung dari serangan musuh dengan memanfaatkan sistem cover, mengendap-ngendap di semak untuk menghilangkan jejak dari musuh, mengalihkan perhatian mereka dengan melempar objek ke arah tertentu, dan masih banyak lagi pendekatan gameplay yang harus kamu praktikan. Karakter yang kamu kendalikan juga cukup rapuh, dimana setiap kali terkena tembakan Ellie akan terkena stun dan damage besar akibat serangan tembak yang fatal. Ini termasuk salah satu unsur realisme yang ditekankan, yang mana The Last of Us Part II ingin menempatkan kamu pada sebuah skenario pertempuran yang nyata.

Variasi musuh yang kamu lawan di game ini juga sangat beragam karena selain dari WFH dan kelompok lain yang berperang dengannya yaitu Seraphite, Ellie juga harus berhadapan dengan para Infected yang bermutasi menjadi makhluk buas akibat virus dari jamur Cordyceps. Saat berhadapan dengan manusia, kamu akan melihat bagaimana mereka memiliki kewaspadaan yang cukup tinggi dan bisa mengamati situasi dengan lebih cermat. Bahkan ada juga dari mereka yang membawa anjing dan dapat mengendus bau dari kejauhan.

Lain halnya dengan Infected, dimana sebagian dari mereka memiliki jenis yang berbeda mulai dari Runner, Stalker, Clicker, hingga jenis baru yaitu Shambler yang dapat menyemprotkan cairan asam untuk membakar kulit korbannya hidup-hidup. Setiap musuh memiliki cara berbeda untuk dilawan, karena ada sebagian dari mereka yang membutuhkan cara khusus untuk ditaklukan. Misalnya seperti Clicker, dimana Infected dengan kepala berjamur ini dapat membunuhmu dalam sekali serang jadi opsi terbaik untuk melawannya adalah dengan senjata api dan bukannya menyerang secara frontal dari dekat.

Sepeti yang kami sebutkan di atas, Ellie memiliki persenjataan yang cukup lengkap untuk melindungi dirinya dan seiring berjalannya waktu kamu juga harus terus memperkuat performa dari senjata-senjata tersebut. Untuk ini, kamu dapat melakukan upgrade senjata dengan melakukan kustomisasi di beberapa workbench yang tersebar di sepanjang permainan. Kamu dapat meningkatkan performa fire rate, recoil, stability dan masih banyak lagi tergantung dari senjata yang ingin diupgarde. Kamu tentunya tidak memerlukan uang untuk melakukan upgrade, namun sebagai gantinya kamu harus mengumpulkan sebanyak mungkin mechanical part sebagai mata uang pengganti.

Selain persenjataan, Ellie juga memiliki semacam kemampuan khususnya sendiri yang terbagi dalam skill tree khusus yang bisa diekspansi dengan mengonsumsi obat. Salah satu upgrade krusial yang mungkin ingin kamu prioritaskan di awal permain adalah Survival dan Stealth. Semua sistem gameplay, crafting, hingga kustomisasi dalam The Last of Us Part II rasanya berhasil dikemas dengan format yang sederhana namun tetap memiliki kompleksitasnya sendiri.

BACA JUGA BERITA INI
close