space
MAU AMAN NYAMAN MUDAH TUKAR TAMBAH PS4? SIMAK TIPS INI
-
Kamis, 20 Aug 2020


Tukar tambah adalah salah satu metode transaksi yang membuatmu menjual barang yang tidak kamu gunakan menjadi barang yang kamu inginkan dengan penambahan uang tergantung berapa nilai barang yang tidak kamu gunakan tersebut. Dengan adanya tukar tambah, kamu bisa menghemat pengeluaran dengan menggunakan barang yang sudah tidak kamu gunakan lagi.

Disini kita akan membahas seputar bagaimana tukar tambah game konsol yang kamu miliki, PlayStation 3, menjadi generasi yang lebih baru, yaitu PlayStation 4. Dari segi fitur dan lainnya sudah bukan keraguan jika PlayStation 4 memiliki banyak fitur untuk menunjang pengalaman bermain yang lebih menyenangkan. Tapi, sebelum menukar PlayStation 3, ada baiknya kamu membaca tips dari Kru KotGa dulu yuk!

Baca ini juga :
» Review MSI Claw A1M-006ID
» Review Steam Deck OLED
» Horizon: Forbidden West Kian Mendekat! Ketahui 7 Perbedaan Terbesar Biar Kamu Gak Kesusahan!
» Favoritmu Menang? Pengumuman Pemenang KotakGame Awards 2021
» Bosen Nunggu Sahur? Ini Dia Deretan Game Dari Streamer Yang Wajib Kamu Cek dan Tonton!
» Review: PlayStation 5
» Sebelum Jadi SIMP! Hypenya VTuber dan Perkembangannya Terhadap Dunia Game dan Stream!
» Pecinta SuperHero Wajib Masuk! 7 Game Marvel di Segala Platform yang Wajib untuk Dimainkan!

1. Pastikan Akun Sudah Logout




Sumber: Sony PlayStation

Hal pertama yang harus dilakukan adalah dengan log out semua akun yang ada di PlayStation 3 kamu. Tentunya, hal ini berguna untuk mencegah kebocoran data yang dimiliki serta penggunaan data pribadi tanpa seizin sang pemilik. Karena akun adalah sumber data utama sang pemilik, jadi pastikan sudah mengeluarkan akun yang dimiliki sebelum memberikannya kepada sang penjual.

2. Bersihkan Data yang Tertinggal




Sumber: Sony PlayStation

Jika kamu masih memiliki data game atau save apapun yang ada di dalam HDD agar tidak membebani pengguna setelahnya. Meskipun tidak diketahui apa nasib dari PlayStation 3 yang dijual, tapi setidaknya dengan penyimpanan yang kosong tentu akan mempermudah pengguna selanjutnya.

3. Cek Keadaan PlayStation 3 yang Dimiliki




Sumber: Sony PlayStation

Ini merupakan faktor paling penting dalam transaksi tukar tambah, semakin baik PlayStation 3 yang dimiliki maka semakin besar peluang harga jual akan semakin tinggi. Harus dipastikan PlayStation 3 dalam keadaan bisa dinyalakan, semua port yang ada masih berfungsi dengan baik, hingga kabel dalam posisi lengkap.

Selain itu perhatikan juga fisik dalam keadaan yang bagus, kalau sudah terlanjur berdebu sebisa mungkin untuk membersihkannya terlebih dahulu agar semakin menarik untuk ditukarkan menjadi PlayStation 4.

BACA JUGA BERITA INI
close