KEMBALI JADI PILOT MECHA DI GAME LEGENDARIS PS1!
xboxone
Rabu, 23 Aug 2023
Kebebasan Untuk Modifikasi
Yang membuat ARMORED CORE VI FIRES OF RUBICON semakin menarik adalah Modifikasi Mecha yang cukup mendalam. Kalian memiliki kebebasan untuk menyesuaikan Armored Core sesuai dengan gaya bermain dan preferensi dari kamu sendiri seperti senjata hingga perlengkapan pendukung. Setiap pilihan akan berdampak pada taktik yang bisa diaplikasikan dalam pertempuran. Kamu dapat membeli semua yang kamu butuhkan di garage dan assembly, seperti legs, right arms, left arms, generator, booster, dan masih banyak lagi.
Pemain memiliki empat slot senjata, satu di setiap lengan dan dua dipasang di punggung mecha. Setiap slot senjata tersebut bisa kamu pilih secara bebas untuk memasang berbagai jenis senjata yang tersedia di dalam game ini. Kamu juga bisa merubah warna Mecha kamu dengan berbagai jenis warna yang ada, bahkan kamu bisa menambahkan pattern pada Mecha kamu sendiri. Kamu bisa merestart misi kapanpun kamu mau jika kamu merasa misi ini tidak akan berhasil karena kesulitan resource yang kamu miliki. Setelah berhasil menyelesaikan misi, kamu akan mendapatkan beberapa hadiah seperti emblem dan bagian-bagian mecha lainnya yang bisa kamu pasang melalui garage dan assembly untuk kustomisasi.
Baca ini juga :
» Interview Michael Murray, Producer Tekken 8 - Potensi Munculnya Karakter Pencak Silat
» Scarlet Nexus
» Little Nightmares II: Semakin Gelap dengan Petualangan yang Lebih Intens
» Captain Tsubasa: Rise of New Champions
» Fans SAO Merapat! Inilah Deretan Game Sword Art Online yang Wajib Kamu Mainkan
» SAO: Alicization Rising Steel
» Code Vein
» Para Bintang Terbaik! Inilah Ranking 5 Karakter Paling Overpowered di Jump Force!
Penghilang Dahaga Fans Game Mecha
Mekanik di dalam game ini tentunya cukup kompleks. Kamu harus memiliki timing yang tepat untuk melawan musuh, seperti menghindari serangan dan rudal musuh. Selain itu, kamu juga perlu memperkirakan kapan kamu harus melakukan perbaikan mecha kamu secara tepat, yang hanya terbatas 3 kali.
Kamu harus bermain dengan hati-hati dan bijaksana untuk sebisa mungkin menghemat penggunaan repair mecha. Agar hal itu tercapai tentu saja kamu arus menahan semua serangan yang mengakibat mecha kamu rusak akibat serangan musuh yang tak terhindarkan terutama ketika melawan musuh atau bos yang cukup kuat di setiap misinya.
Meskipun banyak aspek yang patut dipuji, kita juga menemukan beberapa kesulitan seperti navigasi menu untuk mengatur kustomisasi mechs yang cukup terasa rumit dan memakan waktu. Selain itu, beberapa misi terutama ketika melawan bos terasa terlalu sulit, apalagi bagi pemain pemula yang belum terbiasa dengan game ini. Namun semua hal ini akan menjadi lebih mudah seiring berjalannya waktu.
Sebagai penyegar dahaga bagi para penggemar game mecha, Armored Core telah menghadirkan pengalaman yang luar biasa. Jarang sekali game mecha mampu mencapai kualitas sebaik ini. Pergerakan dalam game ini terasa begitu mulus dan responsif, memberikan sensasi kendali yang memuaskan. Tidak hanya itu, opsi kustomisasi yang disajikan dalam game ini juga sangat melimpah, memungkinkan pemain untuk merancang mecha sesuai dengan preferensi mereka.
Salah satu aspek yang paling mengesankan dari Armored Core adalah gameplay yang menarik. Pertempuran dalam mode third-person shooter (TPS) di sini begitu beragam. Terdapat opsi pertarungan jarak dekat dengan serangan melee yang dinamis, dan juga strategi cermat untuk menghindari serangan musuh. Fleksibilitas dalam bermain sangat diperhatikan, apakah kamu lebih suka pertarungan jarak jauh, menggunakan senjata tipe long range, atau bahkan lebih suka bertahan dengan perisai (shield) sebagai perlindungan saat menghadapi tembakan dari jarak jauh.
Namun, ada hal yang bisa ditingkatkan dari ARMORED CORE VI FIRES OF RUBICON. Misalnya penambahan interaksi di medan pertempuran, mengingat latarnya berada di tengah perang yang pastinya hanya diisi oleh banyak pasukan musuh dan rekan kita. Tapi tetap saja, jika melihat dengan banyaknya aksi yang ditawarkan oleh game ini, hal ini tidak terlalu signifikan karena kita akan berfokus pada pertempuran dan musuh di depan mata.
BACA JUGA BERITA INI